Sukses


Greg Nwokolo Hobi Membobol Gawang Barito Putera

Bola.com, Bangkalan - Striker Madura United, Greg Nwokolo, punya torehan yang menarik saat berjumpa Barito Putera. Dia merupakan pemain Madura United yang paling produktif saat berhadapan dengan klub berjulukan Laskar Antasari tersebut.

Greg tercatat telah lima kali tampil bersama Laskar Sape Kerrab menghadapi Barito Putera, empat di Liga 1 dan satu laga uji coba. Dari jumlah laga tersebut, pemain berusia 33 tahun itu mampu membukukan empat gol.

Saat ini Madura United sedang persiapan menjalani laga pekan kedua Shopee Liga 1 2019 dengan bertandang ke markas Barito Putera di Stadion 17 Mei, Banjarmasih, Jumat (24/5/2019). Sebanyak sembilan gol dibukukan Madura United dalam tujuh pertemuan melawan Barito Putera.

"Kondisi kami sedang bagus. Tapi, ada hal yang ditegaskan dalam tim ini, bahwa masih banyak pertandingan yang harus dijalani ke depan dan jangan sampaiĀ overconfidence. Melawan Barito tidak mudah, apalagi akan menghadapi mereka di kandangnya," kata Greg.

Striker yang musim ini menjadi kapten Madura United itu sedang. Pekan lalu, dia menyumbang satu gol saat timnya menggebuk Persela Lamongan dengan skor 5-1 di Stadion Surajaya, Lamongan (17/5/2019).

Dari catatanĀ head to head,Ā Madura United unggul dengan empat kemenangan dari tujuh pertemuan melawan Barito Putera sejak ISC A 2016. Keberhasilan menang di laga tandang atas Persela membuat Madura United lebih diunggulkan dalam pertemuan pekan kedua ini.

"Kami tidak akan melihat pada statistik sebelumnya karenaĀ kami mengalami perubahan dan Barito Putera juga mengalami perubahan," kata Dejan Antonic, pelatih kepala Madura United, merespons catatan itu.

"Kami juga belum pernah bertanding melawan merekaĀ di awal-awal tahun ini.Ā Jadi kami harus menatap pertandingan ke depan, bukan melihat catatan sebelumnya," imbuh pelatih asal Serbia tersebut.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer