Sukses


Jafri Sastra Mengklaim Paham Kekuatan Persija

Bola.com, Semarang - PSIS Semarang akan bertemu tim kuat sekaligus juara bertahan, Persija Jakarta, dalam pertandingan pekan kedua Shopee Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (26/5/2019).

PSIS Semarang sangat membutuhkan poin penuh demi menebus kekalahan memalukan di kandang sendiri dari Kalteng Putra pada laga pekan pertama (16/5/2019).

Satu di antara kabar melegakan untuk PSIS, yakni pelatih Jafri Sastra mengaku sudah paham dan mengenal kekuatan dari calon lawannya nanti. Pelatih asal Payakumbuh, Sumatra Barat, itu menyebut Persija tak mengalami banyak perubahan sehingga kekuatan tetap sama dengan musim lalu.

"Komposisi pemain Persija tak jauh berbeda dengan musim lalu, meski musim ini lebih kuat dengan adanya pemain asing baru. Namun, semua sudah ada dalam catatan kami hal apa yang harus dilakukan melawan mereka," jelas Jafri Sastra, Rabu (22/5/2019).

Jafri tak membantah sudah memantau permainan Macan Kemayoran, saat menahan 1-1 tuan rumah Barito Putera (20/5/2019). Kembalinya Marko Simic jelas akan menjadi kekuatan utama Persija, karena ia merupakan mesin gol tim ibu kota.

Dengan menyaksikan langsung pertandingan Persija, Jafri dapat mencermati berbagai aspek yang bisa disiapkan PSIS. Rekaman pertandingan sangat membantu PSIS dalam mempelajari kekuatan per lini anak asuh Ivan Kolev.

"Tidak hanya kami, semua tim pasti juga mempelajari kekuatan masing-masing lawan. Tim lain pasti sudah melihat permainan kami baik lewat rekaman pertandingan maupun menyaksikan langsung," kata mantan pelatih Persipura dan Mitra Kukar ini.

Waktu efektif lima hari wajib dimaksimalkan oleh Hari Nur Yulianto dkk. Pasca kekalahan dari Kalteng Putra, membuat banyak aspek menjadi bahan evaluasi untuk diperbaiki setiap latihan. Terutama membangkitkan mental bertanding pemain sesudah menelan kekalahan di partai pertama.

"Banyak aspek yang kami persiapkan sebelum melawan mereka. Seperti penyelesaian akhir, kerja sama tim dan sebagainya berdasarkan catatan setelah PSIS Semarang melawan Kalteng Putra," kata Jafri Sastra.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer