Bola.com, Makassar - PSM Makassar sudah melewati dua partai awal Shopee Liga 1 2019 dengan kemenangan, yakni menekuk Semen Padang FC 1-0 (20/5/2019) dan Perseru Badak Lampung FC 4-0 (24/5/2019).
Pada dua partai itu, Bonnie Fautngil, sosok yang diminta khusus oleh pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic, untuk menjadi asistennya, sudah berperan aktif melakukan tugasnya.
Advertisement
Menurut Bonnie, ia diminta Darije untuk memberikan masukan teknis sekaligus memantau kondisi pemain.
"Setiap hari saya dan Darije bertemu khusus untuk membicarakan perkembangan tim. Saat sebelum dan sesudah pertandingan, kami aktif berdiskusi untuk membicarakan taktik dan strategi tim," ujar Bonnie kepada Bola.com di Hotel Pesonna, Makassar, Minggu (26/5/2019).
Dalam dua partai awal, Bonnie tidak mendampingi Darije di bangku pemain cadangan. Mantan staf pelatih di Akademi Valencia ini sengaja menyaksikan pertandingan dari tribune penonton.
"Menyaksikan dari tribune penonton memudahkan saya mengamati aksi pemain dan mencatatnya. Saat jeda, saya menemui Darije untuk memberikan masukan dan dia kemudian yang membuat keputusan," jelas Bonnie.
Meski sama-sama berpaspor Belanda, Bonnie memiliki kelebihan yang dibutuhkan Darije, yakni fasih berbahasa Indonesia.
"Dengan komunikasi yang lancar, saya lebih mudah memantau perkembangan pemain untuk diketahui Darije," ucapnya.
Bonnie menambahkan, ia dan Darije tidak menganggap beban ditargetkan membawa PSM meraih poin penuh pada tiga awal. Dua partai sudah dilalui dengan kemenangan. Tinggal PS Tira Persikabo (29/5/2019) yang harus dikalahkan sebelum libur Lebaran.
"Semoga berjalan lancar. Saya dan Darije yakin dengan kemampuan tim," tegas Bonnie.
Bersama Darije, penampilan PSM Makassar lebih agresif. Sedikit berbeda dengan era Robert Alberts yang lebih mengandalkan serangan balik, terutama bila bermain di kandang lawan.
"Memang tak mudah melakukan perubahan karena mayoritas materi pemain sudah terbiasa dengan gaya pelatih sebelumnya. Tapi, pelan tapi pasti, perubahan gaya bermain sudah terlihat.Tinggal pemantapannya saja," pungkas Bonnie mengakhiri pembicaraan.