Sukses


Persebaya Mengumumkan Libur Lebaran untuk Pemain

Bola.com, Surabaya - Sejumlah pertandingan kompetisi Shopee Liga 1 2019 yang digelar selama Ramadan memang belum rampung. Masih tersisa satu pekan lagi, yaitu pertandingan pekan ketiga, yang dimainkan antara 27-31 Mei 2019. 

Persebaya Surabaya masih menyisakan satu laga kandang menjamu PSIS Semarang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Kamis (30/5/2019). Namun, klub berjulukan Bajul Ijo itu sudah menata jadwal libur lebaran. 

“Persebaya dipastikan akan libur (sehari) setelah pertandingan melawan PSIS. Tim akan libur dari tanggal 31 sampai 8 Juni nanti,” kata Candra Wahyudi, manajer Persebaya. 

Sesuai yang ditetapkan pemerintah, Idul Fitri pada tahun ini jatuh pada 5 Juni 2019. Artinya, Ruben Sanadi dkk. bisa memanfaatkan sembilan hari libur terbebas dari agenda tim untuk mengunjungi saudara dan keluarga pada hari raya. 

Momen ini akan jadi berharga buat mereka, meski tidak banyak waktu yang mereka miliki. Selepas libur tersebut, Persebaya akan dihadapkan pada persiapan menghadapi pertandingan pekan keempat Liga 1 2019 yang digelar 14-16 Juni 2019. 

Persebaya dijadwalkan bakal menjamu Barito Putera di Stadion GBT pada Sabtu 15 Juni. Itu bakal menjadi laga kandang Bajul Ijo dalam tiga pekan beruntun di kompetisi kasta tertinggi Indonesia musim ini. 

Pemain Persebaya memiliki sekitar enam hari sebelum kembali bertandingan pada pekan keempat itu. Mereka butuh memetik kemenangan mengingat belum berhasil mendapat tiga poin dalam dua pertandingan awal.

Saat ini, Persebaya menghuni posisi ke-14 klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer