Sukses


Jadwal Pekan Keempat Diundur, Semen Padang Tak Mengubah Program Latihan

Bola.com, Padang - Pelatih Semen Padang, Syafriato Rusli, tak masalah dengan mundurnya jadwal pertandingan pekan keempat Shopee Liga 1 2019. Menurut dia, hal itu tak akan mengubah program latihan klub yang sudah disusun.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator liga secara resmi memundurkan jadwal pekan keempat Shopee Liga 1 2019. Sejatinya, Semen Padang akan menghadapi Tira Persikabo pada 14 Juni, namun Kabau Sirah akan langsung menghadapi Perseru Badak Lampung pada 21 Juni 2019.

"Kami sudah mendengar mengenai jadwal pekan keempat yang akan diundur karena ada laga Timnas Indonesia. Akan tetapi, itu tidak akan berpengaruh pada persiapan tim kami," kata Syafrianto Rusli seperti dikutip situs resmi klub, Minggu (2/6/2019).

Menurut Syafrianto, timnya tetap akan berkumpul setelah libur lebaran dan mulai berlatih pada Sabtu (8/6/2019). Hal itu dilakukan karena pemain sudah memesan tiket sesuai dengan jadwal pertandingan sebelumnya.

"Pemain juga sudah memesan tiket pulang ke Padang tanggal 8 Juni itu. Jadi, kami akan mempersiapkan tim untuk tanggal 21 Juni," tegas Syafrianto Rusli.

Semen Padang saat ini berada di peringkat ke-14 dengan raihan dua poin. Jumlah tersebut diraih mereka berkat sekali kalah dan dua kali imbang.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer