Bola.com, Cilacap - Djoko Susilo resmi menjadi pelatih kepala PSCS Cilacap menggantikan Ibnu Grahan yang mengundurkan diri belum lama ini. Pelatih asal Malang itu memimpin latihan PSCS setelah libur Lebaran pada Sabtu (8/6/2019).
Djoko mengaku antusias untuk segera membesut Jemmy Suparno dan kawan-kawan dalam mengarungi kompetisi kasta kedua wilayah barat.
Baca Juga
Semangat Membara Bang Jay Idzes Menyambut Lanjutan R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maret 2025!
Marselino Ferdinan dan 3 Pemain Diaspora Timnas Indonesia yang Main Kinclong saat Taklukkan Arab Saudi: Petarung Tangguh
Pelatih Bahrain Mulai Ketar-ketir Jelang Lawan Timnas Indonesia: Sangat Sulit, Mental Harus Disiapkan!
Advertisement
"Ini menjadi tantangan besar bagi saya. Yang pasti, saya akan memaksimalkan skuat yang ada saat ini dengan sedikit tambahan dan pengurangan di pos lini tengah dan depan. Kami harus gerak cepat karena waktu yang sudah sangat mepet dengan kompetisi," kata Djoko Susilo seperti dilansir dari situs resmi PSCS, Senin (10/6/2019).
Tugas pertama Djoko adalah mematangkan persiapan PSCS. Saat ini tim Hiu Selatan punya 27 pemain, termasuk sejumlah pemain seleksi. PSCS juga masih akan mendatangkan pemain baru di beberapa posisi.
"Akan ada perombakan sedikit di sektor gelandang serta tambahan di lini depan sesuai dengan kebutuhan tim," terang Djoko Susilo.
Sebelumnya, posisi pelatih kepala PSCS Cilacap diisi Ibnu Grahan yang menggantikan Jaya Hartono saat promosi dari Liga 3. Ibnu Grahan mundur karena PSCS menelan hasil buruk dalam tiga laga uji coba kandang.