Bola.com, Lampung - Leonard Tupamahu dipastikan tak akan tampil saat Bali United menghadapi Perseru Badak Lampung FC di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Minggu (30/6/2019), lantaran akumulasi kartu. Kehilangan seorang bek tengah andalannya, pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, tetap tenang karena masih memiliki Haudi Abdillah dan Gunawan Dwi Cahyo.
Leonard Tupamahu memang cukup konsisten memberikan penampilan baik bersama Serdadu Tridatu dalam empat laga pertama mereka di Liga 1 2019. Namun, dalam laga kelima yang dijalaninya bersama Bali United, Leonard diganjar kartu merah setelah lebih dulu mendapat dua kartu kuning.
Baca Juga
Stadion Nasional Dipakai Konser, Timnas Singapura Terpaksa Geser ke Jalan Besar di Semifinal Piala AFF 2024: Kapasitas Hanya 6 Ribu Penonton
Gelandang Newcastle United Bantah Punya Darah Negeri Jiran, Minta Jangan Dihubungkan Lagi dengan Timnas Malaysia
Sydney Menyala! 3.250 Suporter Akan Dukung Timnas Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 20 Maret 2025
Advertisement
Absennya Leonard dalam laga kali ini akan menjadi peluang bagi bek tengah Bali United lainnya, seperti Haudi dan Gunawan untuk mendapatkan menit bermain yang lebih banyak.
Bagi Stefano Cugurra Teco pun kehilangan Leonard Tupamahu bukan masalah besar. Pelatih asal Brasil itu merasa kehilangan pemain karena hukuman akumulasi kartu merupakan sebuah kondisi yang sangat normal dalam kompetisi sepak bola.
"Saya merasa hal biasa ketika sebuah tim harus kehilangan pemain karena akumulasi kartu atau cedera. Bagi saya yang penting adalah bagaimana kami di dalam tim ini bisa memberikan dukungan kepada pemain yang bermain menggantikan peran pemain yang absen," ujar Teco seperti dilansir situs resmi klub.
Mengenai kualitas Haudi Abdillah dan Gunawan Dwi Cahyo, pelatih asal Brasil ini mengatakan karakter keduanya memang berbeda dengan Leonard. Namun, Teco cukup yakin dengan kesiapan dua anak asuhannya tersebut.Â
"Setiap pemain pastinya memiliki karakter dan kualitas yang berbeda-beda. Tapi, saya rasa Haudi dan Gunawan pasti sudah siap untuk membantu tim meraih hasil maksimal saat melawan Badak Lampung. Mereka berdua sudah bekerja sangat keras saat latihan," kata pelatih Bali United itu.
Sumber: Bali United