Sukses


Rui Costa Jadi Motivasi Bayu Pradana Segera Pulih dari Cedera Lutut

Bola.com, Jakarta - Keluarga sangat spesial bagi Bayu Pradana. Di tengah ujian cedera lutut kiri yang dialaminya, dukungan keluarga jadi motivasi yang sangat berarti. Apalagi, Bayu sendiran menjalani terapi di Jakarta selama sebulan terakhir ini.

Gelandang flamboyan ini menderita cedera saat Barito melawan Persija pada laga pembuka Shopee Liga 1 2019 di Stadion 17 Mei Banjarmasin.

"Saya dan keluarga hanya berkomunikasi lewat video call. Hampir tiap hari saya menghubungi istri dan anak-anak. Cara ini bisa jadi motivasi dan untuk melepas kejenuhan. Karena saya tinggal sendiri di Jakarta," ungkap gelandang Barito Putera ini.

Di antara anggota keluarganya, Rui Costa Zhafran Pradana adalah pemacu semangatnya untuk segera memulihkan cedera yang dialami Bayu Pradana. 

"Rui Costa berumur 2,5 tahun. Dia sedang lucu-lucunya. Anak seumur itu kan sedang belajar ngomong, jadi lucu kalau kami berkomunikasi di telepon. Kalau sudah begitu, semangat saya terus menggebu untuk bisa pulih dari cedera," ucapnya.

Dari pernikahannya dengan Suryani, mantan kapten tim Mitra Kukar ini juga dianugerahi seorang putri Ryshaka Hamizzan Pradana (11 bulan). Mereka tinggal bersama orangtua Bayu Pradana di Salatiga.

"Orang tua melarang saya membawa keluarga tinggal di Banjarmasin karena anak-anak masih kecil. Saya pun mematuhi nasihat orangtua. Saya juga bisa tenang berkarir, karena tiap hari anak-anak ada yang mengawasi di rumah," ujar Bayu Pradana.

Video Bayu Pradana

Video Populer

Foto Populer