Sukses


4 Pemain Cedera, Persik Tampil Pincang Menghadapi Persewar

Bola.com, Kediri - Persik Kediri tak ideal saat menjamu Persewar Waropen pada lanjutan Liga 2 2019 di Stadion Brawijaya Kota Kediri, Minggu (14/7/2019).

Empat pemain pilar Persik tidak fit. Mereka adalah Septian Satria Bagaskara dan Sandrian (striker), kapten tim Faris Aditama, dan Arif Yanggi (gelandang), yang sedang dibekap cedera.

Padahal, Persik punya beban untuk mempertahankan tahta sebagai pimpinan klasemen Grup Timur. Sekaligus menjaga keangkeran Stadion Brawijaya.

"Empat pemain yang kondisi 50-50. Faris dan Yanggi cedera engkel. Bagaskara kena hamstring. Kami akan lihat keadaan mereka pagi hari sebelum tanding," kata Budihardjo Thalib, pelatih Persik.

Soal kekuatan Persewar, pelatih asal Makasar ini mengakui ketangguhan mereka. Namun, Budihardjo Thalib telah menyiapkan strategi untuk mengalahkan tamunya.

"Ketika Persik Kediri kalah dari Persewar pada uji coba, saya belum pegang tim ini. Saya sudah pelajari rekaman pertandingan uji coba lalu. Saya sudah lakukan perubahan yang akan mengejutkan Persewar," ujar Budihardjo Thalib.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Karakter Pemain Papua

Budihardjo yang punya pengalaman jadi asisten di Persipura mengaku paham karakter bermain anak-anak Papua.

"Mereka punya kecepatan pada serangan balik. Kemampuan individu pemain Papua harus ditutup dengan pressing ketat agar tak bisa berkembang," ucapnya.

Video Populer

Foto Populer