Bola.com, Sleman - Pelatih PSIS Semarang, Jafri Sastra, memprediksi duel tim asuhannya melawan PSS Sleman akan berjalan sengit. Tim Mahesa Jenar menyambangi markas PSS Sleman dalam laga pekan kesembilan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (17/7/2019).
PSS Sleman dan PSIS Semarang hanya berbeda satu poin di klasemen sementara. PSS berada di urutan kelima dengan 12 poin, sementara PSIS dua setrip di bawahnya dengan poin 11. PSS akan mewakili gengsi sebagai wakil DIY, sementara PSIS sebagai wakil dari Jawa Tengah.
Advertisement
Kedua tim memperoleh hasil berbeda pada pekan sebelumnya. PSS menang 2-1 atas Persebaya Surabaya (13/7/2019), sementara PSIS kalah dua gol tanpa balas dari tuan rumah Borneo FC (10/7/2019).
Namun, PSIS cukup percaya diri lantaran memiliki waktu recovery yang lebih panjang ketimbang PSS. Waktu rehat selama satu pekan terakhir dimaksimalkan oleh Hari Nur Yulianto dkk. untuk persiapan.
“Kami punya waktu yang cukup untuk membenahi kelemahan. Melawan PSS bukan pertandingan yang mudah. Saya yakin pasti akan berjalan sengit dan menarik, karena sama-sama ingin menang," ujar Jafri Sastra, pelatih PSIS Semarang, dalam konferensi pers di Stadion Maguwoharjo, Selasa (16/7/2019).
Mantan pelatih Mitra Kukar ini memuji performa PSS yang menjadi kekuatan tersendiri, meski berstatus tim promosi. Ditambah, PSIS pernah kalah dari PSS dalam sebuah partai uji coba pramusim pada April lalu. PSIS Semarang kalah lewat gol tunggal Brian Ferreira.
"PSS dalam tren positif, mengacu hasil pertandingan terakhir. Kami juga pernah menjajal kemampuan PSS dalam pramusim. Meski kalah, hasil itu bukan pedoman dalam laga nanti," kata Jafri Sastra.