Bola.com, Jakarta - Kemenangan telak Timnas Indonesia atas Vanuatu dalam laga uji coba internasional pada 15 Mei 2019 ternyata tak berimbas banyak ke ranking FIFA. Indonesia tetap berada di peringkat 160 dunia, tepat satu posisi di bawah Malaysia.
Posisi Indonesia di ranking FIFA tak berubah dari rilis sebelumnya yang dikeluarkan pada 14 Mei, atau satu hari sebelum pertandingan antara Tim Garuda kontra Vanuatu. Namun, nyatanya kemenangan 6-0 yang diraih Timnas Indonesia atas tim berperingkat 163 itu tidak banyak memengaruhi ranking FIFA.
Baca Juga
VIDEO: Emtek Group Kembali Jadi Pemegang Hak Siar Timnas Indonesia Semua Level Usia di Tahun 2025
Exco PSSI Ini Awalnya Memprediksi Timnas Indonesia Bertemu Malaysia di Semifinal Piala AFF 2024: Eh Keduanya Terseok-seok
Ngeri! Filipina Siap Tambah 5 Pemain Naturalisasi Baru Tahun Depan, Kualitasnya Bukan Kaleng-Kaleng
Advertisement
Bicara soal poin, Indonesia memang mendapatkan tambahan tiga poin, dari 1.005 menjadi 1.008 di dalam rilis peringkat FIFA yang keluar pada Kamis (25/7/2019). Hal yang sama juga dialami Vanuatu yang kalah 0-6 dari Tim Garuda. Mereka tetap di peringkat ke-163 dan mengalami penurunan satu poin dari sebelumnya.
Sayangnya, tiga poin tambahan yang diraih Indonesia kali ini tak cukup untuk melewati Malaysia yang berada di peringkat ke-159. Malaysia juga stagnan di posisi tersebut dan bahkan tidak mendapatkan tambahan satu poin pun, di mana mereka mengoleksi 1.009 poin, atau satu poin di atas Indonesia.
Posisi yang stagnan di peringkat FIFA tak hanya dialami Indonesia dan Malaysia. Negara-negara yang berada di sekitar dua negara Asia Tenggara itu juga tak mengalami perubahan posisi, mulai dari Kuwait di peringkat ke-156, hingga Vanuatu di peringkat ke-163, di antaranya ada Mauritius, Tahiti, Gambia, dan Singapura.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Vietnam Masih Terbaik di Kawasan Asia Tenggara
Vietnam masih yang terbaik di kawasan Asia Tenggara, di mana mereka berada di peringkat ke-97 dengan 1.232 poin. Thailand menyusul di peringkat ke-115 dengan 1.165 poin.
Setelah itu ada Filipina dan Myanmar berada di peringkat ke-126 dan 135, yang masing-masing memiliki 1.131 poin dan 1.084 poin. Kemudian disusul oleh Malaysia, Indonesia, dan Singapura di posisi ke-159, 160, dan 162 dalam ranking FIFA.
Advertisement