Bola.com, Surabaya - David da Silva telah pulang ke Persebaya Surabaya. Striker berusia 29 tahun itu bakal tampil mulai putaran kedua Shopee Liga 1 2019. Sebagai pemain lama, ada banyak hal yang dirindukannya di Surabaya.
Pemain asal Brasil itu mengaku sangat merindukan Bonek. David menilai performa apiknya bersama Persebaya musim lalu juga berkat dukungan suporter. Total, dia menyumbang 24 gol dari 24 laga di semua ajang selama 2018.
Baca Juga
Cara Timnas Indonesia Jaga Kans Lolos ke Piala Dunia 2026, Pengamat: Kejar 8 Poin di 4 Laga Tersisa
Jadwal Laga 3 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Pada Akhir Pekan Ini, Ole Romeny Hadapi Calvin Verdonk
Pandit Malaysia Melihat Perkembangan Positif dari Marselino Ferdinan: Dia Terlihat Makin Matang
Advertisement
“Saya sangat menyukai Bonek. Mereka membuktikan cinta kepada Persebaya. Mereka juga mendukung kami. Bonek adalah suporter luar biasa yang pernah saya miliki selama berkarier,” kata David kepada Bola.com.
“Saya rindu Bonek, Bonek luar biasa. Saya suka cara mereka mendukung tim. Saya berharap mereka tetap mendukung seperti yang saya lihat selama ini. Bonek banyak membuat pemain Persebaya semakin bersemangat,” ujarnya.
Pada akhir musim 2018, Bonek memintanya bertahan di Persebaya. Namun, dia membuat Bonek patah hati dengan memutuskan hengkang.
David memilih hijrah ke Korea Selatan dengan bergabung Pohang Steelers yang tampil di K League 1 2019. Nasibnya di Negeri Gingseng kurang mujur. Dia hanya mencetak dua gol saja dari delapan laga yang sudah dijalaninya.
Kini, setelah pulang ke Persebaya Surabaya, Davd berharap performanya kembali tajam.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Cak Gundul
Selama membela Persebaya Surabaya musim lalu, David telah mendapat banyak julukan dari Bonek. Satu di antaranya adalah Cak Gundul. Julukan itu merujuk kepada kepala pelontos yang selama ini telah menjadi gayanya dalam berpenampilan.
“Saya berterima kasih atas dukungan yang diberikan kepada saya. Mereka (Bonek) bisa memercayai semua pemain yang ada karena kami memberikan yang terbaik untuk suporter. Kami akan berjuang dalam pertandingan,” ucap David.
Advertisement