Sukses


Klasemen Grup A Piala AFF U-15 2019: Timnas Indonesia U-15 Masih di Bawah Timor Leste

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-15 masih tertahan di posisi kedua Grup A Piala AFF U-15 2019.

Kemenangan 4-0 atas Filipina tidak berpengaruh terhadap posisi Indonesia di peringkat kedua dengan sepuluh poin dari empat penampilan.

Timnas Indonesia U-15 kalah selisih gol dari Timor Leste yang berada di puncak klasemen sementara. Berkat kemenangan 4-0 melawan Singapura, Timor Leste masih menjaga singgasana Grup A.

Timnas Indonesia U-15 yang mencetak sepuluh gol dan kebobolan sekali, terpaut tiga gol dari Timor Leste yang menghasilkan 15 gol dan tiga kali kemasukkan.

Timor Leste dan Timnas Indonesia U-15 dibuntuti Vietnam di peringkat ketiga, yang mengemas sembilan angka dari empat pertandingan. Di bawahnya, beruntun ditempati Myanmar (4 poin), Singapura (1 poin), dan Filipina (0 poin).

Dari enam peserta Grup A, tinggal Timor Leste, Timnas Indonesia U-15, dan Vietnam yang masih berpeluang melaju ke babak semifinal Piala AFF U-15 saat menyisakan satu pertandingan. Sementara Myanmar, Singapura, dan Filipina, telah dipastikan tersingkir dari persaingan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Data - Fakta

Hasil Pertandingan Grup A Piala AFF U-15 2019, Jumat (2/8/2019)

Timor Leste 4-0 Singapura

Filipina 0-4 Timnas Indonesia U-15

Myanmar 0-3 Vietnam

 

Jadwal Pertandingan Grup B Piala AFF U-15 2019, Sabtu (3/8/2019)

Kamboja Vs Brunei Darussalam

Australia Vs Thailand

Malaysia Vs Laos

 

Jadwal Pertandingan Grup A Piala AFF U-15 2019, Minggu (4/8/2019)

Singapura Vs Filipina

Vietnam Vs Timor Leste

Timnas Indonesia U-15 Vs Myanmar

3 dari 3 halaman

Klasemen Grup A, Jumat (2/8/2019)

Video Populer

Foto Populer