Sukses


Madura United Belum Memastikan Nasib Ante Bakmaz Hingga Ada Kesempatan Beruji Coba

Bola.com, Bangkalan - Dalam sepekan terakhir Madura United memberi kesempatan trial kepada Ante Bakmaz. Gelandang berdarah Australia-Kroasia itu mulai menjalani latihan bersama Andik Vermansah dkk. mulai Jumat (2/8/2019).

Bakmaz rencananya bakal mengisi slot pemain Asia yang belum diisi oleh Madura United sejak putaran pertama Shopee Liga 1 2019 bergulir. Pemain berusia 27 tahun itu diberi waktu sampai akhir Agustus untuk unjuk kemampuan di dalam skuat Laskar Sape Kerap. 

Namun, pelatih Madura United, Dejan Antonic, belum tahu kapan dia akan memberi rekomendasi kepada manajemen untuk mengontrak Bakmaz. Pelatih asal Serbia itu ingin memantau permainan Bakmaz saat tampil dalam laga uji coba.

“Saya harus lihat beberapa hari. Sebagai pelatih, saya melihat dia sebagai seorang anak muda yang mau bekerja keras dan bagus. Kami harus kasih waktu untuk dia. Kalau ada uji coba, kami bisa melihat kemampuan dia,” kata Dejan Antonic.

Namun, Madura United kesulitan menggelar laga uji coba mengingat jadwal pertandingan Shopee Liga 1 2019 kini sedang padat. Selama Agustus saja mereka harus menjalani enam pertandingan.

“Madura United harus melihat dia dulu seperti apa. Tentu, prosesnya sama, dia harus latihan dan menjalani tes medis. Setelah itu kami baru bisa membuat keputusan. Untuk sekarang perkembangannya positif,” ucap Dejan.

“Sekarang sedikit berat karena dia tidak punya waktu. Saya biasanya suka melihat kemampuan pemain dulu daripada salah kontrak. Sekarang cukup positif. Kalau ada uji coba atau pertandingan akan berbeda,” imbuh pelatih Madura United berusia 60 tahun itu.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Mungkin Saat Jeda Kompetisi

Jeda waktu cukup panjang bakal didapat kontestan Liga 1 saat peralihan dari putaran pertama ke putaran kedua Liga 1 2019, atau antara pekan ke-17 dan ke-18. Mereka memiliki setidaknya dua pekan tanpa agenda pertandingan resmi.

Kebetulan, pada rentang itu kompetisi diliburkan karena ada agenda laga uji coba internasional. Madura United bisa memanfaatkannya untuk menggelar uji coba sebelum mendaftarkan Ante Bakmaz sebagai bagian dari skuat.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer