Sukses


Jacksen Tiago: Kebangkitan Persipura Bukan karena Diuntungkan Jadwal

Bola.com, Jakarta - Persipura Jayapura sukses meraup enam poin berkat kemenangan atas Bhayangkara FC dan PSIS Semarang. Di sela-sela dua laga tersebut atau sebelum ditundukkan Persebaya, Boaz Solossa dkk. dapat jeda istirahat selama sepuluh hari.

Masa recovery panjang seperti itu jarang diperoleh kontestan lain pada Shopee Liga 1 2019. Persipura mendapat keuntungan tersebut sebagai imbas mundurnya laga leg 2 final Piala Indonesia antara PSM Makassar kontra Persija Jakarta.

Persipura kebetulan punya jadwal bertemu dua tim tersebut di Liga 1. Alhasil, agenda pertandingan ditunda. Namun, pelatih Persipura, Jacksen Tiago, keberatan dengan pendapat bahwa keberhasilan Persipura meraih dua kemenangan tak lain karena bisa melakukan persiapan lebih panjang.

"Kita lihat, siapa dulu yang punya opini seperti itu? Kalau dari sisi saya sebagai pelatih Persipura, penundaan jadwal itu merugikan kami. Kondisi anak-anak sedang on fire setelah mengalahkan Bhayangkara FC. Akibat jeda lama malah memengaruhi permainan kami saat dikalahkan Persebaya," kata Jacksen Tiago, Jumat (9/8/2019). 

Arsitek asal Brasil itu mengatakan Persipura bangkit karena para pemain punya motivasi tinggi dan menemukan kembali permainan terbaiknya.

"Saya memang manfaatkan jeda tersebut untuk mematangkan skema dan mengembalikan ciri khas Persipura Jayapura. Tapi dari sisi fisik tak banyak pengaruh. Saat kompetisi sudah jalan, saya tak bisa meningkatkan fisik pemain," tuturnya.

Video Highlight Laga Persipura

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer