Sukses


Angkat Choirul Huda Sebagai Pelatih, Persis Berharap Prestasi Apik Bertahan Lama

Bola.com, Solo - Persis Solo mencatatkan prestasi apik selama dipimpin Choirul Huda di paruh pertama Grup Timur Liga 2 2019. Laskar Sambernyawa berhasil menjadi juara paruh musim di fase grup dengan poin 19.

Berkat tangan dingin Choirul Huda, Persis Solo tak terkalahkan dalam tujuh pertandingan beruntun, semenjak menggantikan posisi Agus Yuwono pada (20/7/2019). Persis mampu meraih lima kemenangan dan satu kali imbang selama dilatih Choirul Huda.

Manajer Persis, Langgeng Jatmiko, menuturkan Choirul Huda telah diangkat menjadi pelatih kepala, bahkan sejak pertandingan Derbi Mataram melawan PSIM Yogyakarta (16/8/2019). Dalam lima pertandingan sebelumnya, Choirul Huda hanya berstatus caretaker.

"Benar, sebelum laga melawan PSIM memang Choirul Huda sudah menjadi pelatih kepala. Sudah diputuskan manajemen dan direksi Persis," kata Langgeng Jatmiko kepada Bola.com, Selasa (20/8/2019).

Kondisi di tim pelatih Persis sebelumnya penuh gejolak. Agus Yuwono yang mengundurkan diri, sempat dikabarkan kembali ke Persis. Namun, hal tersebut dipastikan tak terjadi, karena Agus Yuwono resmi menerima pinangan melatih Madura FC.

"Karena posisi pelatih kepala Persis Solo lowong, kami tetapkan sekalian. Pertimbangannya jelas, karena prestasi selama dipegang beliau yang sangat baik," ujar Langgeng.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Tambahan Pemain

Sementara itu, Choirul Huda meminta skuatnya untuk kembali fokus menatap laga selanjutnya yang sudah memasuki putaran kedua. Persis Solo akan kembali bermain di kandang sendiri, menjamu Mitra Kukar di Stadion Wilis, Madiun, Jumat (23/8/2019).

Untuk memperkuat kedalaman skuatnya, pelatih yang akrab disapa cak Irul ini telah berkomunikasi dengan manajemen untuk menambah dua amunisi baru. Pemain yang paling diinginkannya ada di sektor bek tengah.

"Saya berkomunikasi dengan pemain Madura FC, Muhammad Alaik Sobrina. Saya sudah melihat kemampuannya. Dia sepakat bergabung dengan Persis, sambil kami berburu pemain lain," ujar Choirul Huda.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer