Bola.com, Kediri - Ada peristiwa menarik terkait Cristian Gonzales saat pertandingan Persik Kediri melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Senin (2/9/2019).
Keberhasilan Persik menundukkan Laskar Mataram 2-0 tak lepas dari kecerdasan Persikmania. Ketika pertandingan berlangsung, pendukung setia Persik ini menyanyikan yel-yel 'Ayo...ayo...Gonzales, bikin malu PSIM'. Padahal, pemain naturalisasi ini adalah kapten tim PSIM.
Baca Juga
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut
Maarten Paes Bawa Level Berbeda di Bawah Mistar Timnas Indonesia: Perlu Pesaing yang Lebih Kuat?
Mengulas Sosok Pemain yang Paling Layak Jadi Kapten Timnas Indonesia: Jay Idzes Ada Tandingan?
Advertisement
Yel-yel ini mengingatkan masa kejayaan El Loco saat masih bermain di Persik pada 2004-2009. Cristian Gonzales memang legenda dan idola bagi Persikmania dan warga Kediri, berkat ketajamannya dan persembahan trofi juara Liga Indonesia 2006.
Mendengar teriakan yel-yel yang mengelu-elukan pemain bintangnya, pendukung PSIM pun membalas, 'Ayo...ayo...Gonzales, bikin malu Persik'.
Entah perasaan apa yang ada di benak suami Eva Siregar ini. Yang jelas, eks striker Timnas Indonesia ini tak berkutik hampir sepanjang pertandingan. Mobilitas, akselerasi, dan ketajamannya tak nampak seperti sepuluh tahun lalu ketika main di Kediri.
"Kami sengaja menyanyikan yel-yel itu, karena Gonzales tetap idola bagi kami, meskipun sekarang dia bermain untuk PSIM. Kami hanya meniru nyanyian itu yang sepuluh tahun lalu sangat akrab di telinga warga Kediri," tutur Fahmi Samsudin, Persikmania asal Bawang, Kota Kediri.
Menurut Fahmi, yel-yel itu juga untuk menghormati Gonzales karena suporter Persik tak bisa melupakannya.
"Kami pikir sah-sah saja, kami melakukan itu. Kalau akhirnya Cristian Gonzales tak bisa mencetak gol ke gawang Persik, karena dia memang tak pernah dapat suplai bola bagus," katanya.