Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-16 memulai kiprah di Kualifikasi Piala AFC U-16 2020 dengan menghadapi Filipina di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (16/9/2019). Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, menegaskan kesiapan timnya dan rasa optimistis memperlihatkan performa terbaik di turnamen kualifikasi ini.
Grup G Kualifikasi Piala AFC U-16 2020 dimulai hari ini, Sabtu (14/9/2019) hingga 22 September mendatang. Dalam pertandingan hari pertama, Brunei Darussalam menghadapi China dan Filipina menghadapi Kepulauan Mariana Utara. Timnas Indonesia U-16 baru akan bermain pada Senin (16/9/2019).
Baca Juga
Advertisement
Bicara mengenai kesiapan tim asuhannya, Bima Sakti dalam sikap optimistis yang tinggi. Sejumlah persiapan, terutama laga uji coba internasional yang dijalani Timnas Indonesia U-16 usai mengikuti Piala AFF U-15 2019, membuat mantan pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 itu memiliki kepercayaan diri yang tinggi.
"Secara umum kami sudah siap untuk pertandingan kualifikasi ini. Pemain sudah memiliki banyak pengalaman, seperti ketika mengikuti Piala AFF dan beberapa kali uji coba di Myanmar dan Qatar," ujar Bima Sakti seperti dilansir dari situs resmi PSSI.
"Sejumlah laga uji coba itu sangat berharga untuk kualifikasi Piala AFC ini. Semoga kami bisa memberikan yang terbaik. Satu hal yang pasti, kami sebagai tuan rumah selalu ingin memenangi pertandingan. Saya yakin dengan kemampuan pemain yang sudah sengaja kami pilih yang multi-posisi," lanjutnya.
Timnas Indonesia U-16 pun telah melakukan latihan perdana jelang pertandingan babak kualifikasi Piala Asia U-16 menghadapi Filipina, di Stadion Madya, Senayan, Senin (16/9).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming
Matchday 1 Grup G Kualifikasi Piala AFC U-16 2020
Senin (16/9/2019)
Filipina Vs Timnas Indonesia U-16
Stadion Madya, Jakarta
Kick-Off 19.00 WIB
Live RCTI
Live streaming Mola TV
Advertisement