Sukses


Penyerang Vietnam Tak Takut Duel Melawan Otavio Dutra

Bola.com, Bali - Penyerang Timnas Vietnam, Nguyen Cong Phuong, bisa jadi mimpi buruk bagi Timnas Indonesia. Pemain yang berkiprah di Liga Belgia bersama klub Sint-Truiden itu sedang onfire jelang pertemuan kontra Indonesia, Selasa (15/10/2019).

Pemain yang sudah jadi langganan Timnas Vietnam itu mengaku bangga dan merupakan sebuah penghargaan baginya masih terus mendapat kepercayaan mengenakan jersey timnas.

Untuk membayar kepercayaan itu, Cong Phuong bertekad memberikan yang terbaik setiap dimainkan, tak terkecuali dalam laga kontra Indonesia.

Bicara pertemuan menghadapi Indonesia, pemain berusia 24 tahun itu memprediksi pertarungan bakal berlangsung sengit. Ia juga mengungkap kesiapannya jelang pertandingan yang dimainkan di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, tersebut.

"Pertandingan yang mungkin akan sedikit sulit, karena saya baru bergabung dan main dengan timnas. Tapi, begitu pertandingan dimulai, tim kami selalu menargetkan kemenangan," kata Cong Phuong, dilansir dari situs resmi Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF).

Pemain yang juga fasih memainkan peran sebagai gelandang serang itu terlambat gabung dalam pemusatan latihan Timnas Vietnam untuk dua laga beruntun, menghadapi Malaysia (10/10/2019) dan Indonesia. Ia baru tiba pada Senin (7/10/2019) atau tiga hari sebelum laga menjamu Malaysia, karena masih harus memperkuat Sint-Truiden.

Pemain yang pernah mencicipi berkarier di Liga Jepang ini menambahkan tak khawatir dengan kemungkinan penjagaan ketat yang bakal diterimanya saat menantang Tim Garuda.

Cong Phuong mengetahui pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, memanggil Otavio Dutra, yang sudah menjadi WNI, untuk memperkuat barisan pertahanan tim asuhannya saat meladeni Timnas Vietnam.

Ia menegaskan tak takut berduel melawan Dutra, yang memiliki postur lebih tinggi dan besar darinya.

"Tak jadi soal siapapun bek yang mereka mainkan. Jika saya bermain bagus, semuanya akan berjalan lancar. Target saya tentu bisa dimainkan pada laga besok dan bermain baik. Tujuan kami selalu sama setiap pertandingan, yakni menang. Dan kami juga berterima kasih pada suporter yang selalu mendukung kami. Mudah-mudahan mereka selalu memercayai tim ini," lanjut Cong Phuong.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Pemain Cedera

Di sisi lain, seluruh pemain kecuali Nguyen Tuan Anh yang mengalami cedera, kembali berlatih pada Minggu sore (13/10/2019) dilanjutkan dengan sesi resmi jajal lapangan di Stadion I Wayan Dipta, Senin sore (14/10/2019).

Perihal Tuan Anh, tim medis the Golden Stars mengungkap sang pemain masih terus menjalani perawatan. Cederanya dinilai tak serius sehingga peluangnya dimainkan saat melawan Indonesia cukup terbuka.

Timnas Vietnam saat ini menduduki peringkat ketiga di klasemen sementara Grup G dengan raihan poin empat dari dua pertandingan, sama jumlahnya dengan koleksi milik Thailand yang berada di peringkat kedua.

Sumber: VFF

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer