Bola.com, Samarinda - Arema mencoba move on dari kekalahan telak di 2-6 kandang PSM Makassar dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019 (16/10/2019). Setelah mengistirahatkan pemainnya seharian kemarin, mereka sudah memulai latihan di Samarinda pada Jumat pagi (18/10/2019).
Seperti diberitakan sebelumnya, Arema memilih Samarinda sebagai tempat persiapan sebelum laga tandang selanjutnya, melawan Persipura Jayapura di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Minggu (20/10/2019), karena venue pertandingan itu tidak jauh dari Samarinda.
Baca Juga
Advertisement
Pelatih Arema, Milomir Seslija, memberikan keyakinan kepada anak buahnya untuk mendapat poin di laga terdekat itu. Faktor bermain di Stadion Aji Imbut menambah optimisme Arthur Cunha dkk. karena ini serasa jadi laga di tempat netral.
Persipura saat ini masih belum bisa bermain di Jayapura lantaran faktor keamanan.
"Saya tidak tahu kapan Arema dapat poin di kandang Persipura. Tapi, sekarang pertandingan di Tenggarong. Ada peluang lebih besar untuk dapat poin. Tapi, kami harus main bagus seperti mereka dalam pertandingan nanti," jelas Milo.
Rombongan Arema sempat bertemu pelatih Persipura, Jacksen F. Tiago, di bandara Sultan Hasanuddin, Makassar (17/10/2019). Pelatih asal Brasil itu menyaksikan langsung pertandingan Arema versus PSM untuk melakukan analisis.
Milo tak risih dengan hal itu karena mengintip pertandingan lawan sudah biasa dilakukan. Jacksen satu pesawat dengan rombongan Singo Edan saat menuju ke Samarinda. Milo pun sempat berbincang ringan dengan Jacksen.
"Kemarin Jacksen melihat langsung pertandingan Arema. Tidak masalah, karena kami akan coba tampil lebih baik dan berbeda ketika melawan Persipura," lanjut Milo.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Mengubur Rasa Malu
Di sisi lain, Persipura punya waktu recovery yang lebih panjang sebelum menjamu Arema. Tim berjulukan Mutiara Hitam ini terakhir berlaga pada 2 Oktober lalu. Hal itu berarti lebih dari dua pekan mereka melakukan persiapan.
Sementara Arema punya waktu tiga hari saja untuk persiapan. Tetapi, Singo Edan mengambil sisi positifnya. Mereka sedang panas untuk mengubur rasa malu setelah kekalahan telak 2-6 dari PSM.
Advertisement