Bola.com, Gianyar - Bali United dalam kondisi tak nyaman setelah kalah dengan skor memalukan kontra Borneo FC. Serdadu Tridatu dipaksa menyerah 0-6 dalam laga pekan ke-23 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (18/10/2019).
Stopper Bali United, Leonard Tupahamu, tidak memungkiri hasil itu berpengaruh terhadap mental pemain. Apalagi, tim besutan Stefano Cugurra Teco itu berstatus pemuncak klasemen sejak pekan ke-14 alias sudah 10 pekan terakhir.
Baca Juga
Klasemen BRI Liga 1 2024 / 2025 usai Laga Pekan ke-11: Dewa United Kalahkan Bali United! Persebaya dan Persib Posisi 1-2
Link Live Streaming BRI Liga 1: Dewa United Vs Bali United
Duel Pelatih Dewa Unitd vs Bali United di BRI Liga 1: Pertarungan Sepak Bola Pragmatis Ala Teco dengan Kedisiplinan Jan Olde Riekerink
Advertisement
Namun, dia optimistis Bali United bisa bangkit dan memetik poin penuh lagi di laga berikutnya. Bali United dijadwalkan menjamu Badak Lampung pada pertandingan pekan ke-24 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (22/10/2019).
"Hasil jelek pasti berpengaruh. Tapi, itu bagus supaya kami termotivasi dan tidak lengah dalam pertandingan besok. Semua pemain semangat mengejar poin penuh lagi," ucap pemain berusia 36 tahun itu.
"Kami ingin semua orang tahu kalau kami serius mengejar gelar juara. Kemenangan akan mengembalikan mental kami, dan itu sudah normal lagi seperti sebelumnya," imbuh Leonard Tupamahu.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Badak Lampung Tim Kuat
Di sisi lain, Badak Lampung merupakan tim yang memiliki rekor tandang lebih baik dari kandang. Mereka kini berada di peringkat ke-15 atau satu setrip di atas zona degradasi. Laskar Saburai itu punya motivasi berlipat mencuri poin di kandang Bali United.
Badak Lampung sedang dalam ambisi bangkit setelah kalah dengan skor 1-4 melawan Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Martapura, Jumat (18/10/2019).
"Badak Lampung melawan tim kuat, bisa mencuri poin. Mereka pasti punya motivasi khusus datang ke sini. Saya pikir ini ujian yang bagus buat kami agar tidak santai karena jarak poin dengan tim di bawah cukup jauh," ucap pemain yang akrab disapa Leo itu.
Pada pertemuan di putaran pertama, Bali United meraup poin penuh di markas Badak Lampung. Duel itu berakhir 3-0 untuk Bali United di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung (10/8/2019).
Advertisement