Bola.com, Jakarta - La Nyalla Mattalitti menolak dianggap mundur dari bursa pencalonan Ketua Umum PSSI. Pria yang juga Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) ini menyebut langkahnya sebagai menarik diri dari Kongres Pemilihan PSSI pada 2 November 2019.
La Nyalla sempat membuat pernyataan kekecewaan terhadap PSSI, yang memaksakan kongres berlangsung pada 2 November mendatang. Pria berusia 60 tahun ini mengklaim FIFA dan AFC telah menyarankan agar kongres digelar pada 25 Januari 2019.
Baca Juga
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut
Maarten Paes Bawa Level Berbeda di Bawah Mistar Timnas Indonesia: Perlu Pesaing yang Lebih Kuat?
Mengulas Sosok Pemain yang Paling Layak Jadi Kapten Timnas Indonesia: Jay Idzes Ada Tandingan?
Advertisement
"Yang saya katakan saya menarik diri dari kongres pada 2 November 2019. Sebab setahu saya, kongres yang "clear" adalah pada 25 Januari 2020," ujar La Nyalla dalam rilis yang diterima wartawan.
Keputusan La Nyalla telah bulat. Mantan Ketua Umum (Ketum) PSSI ini tidak akan terlibat pada kongres 2 November 2019. Namun, jika kongres berlangsung pada 25 Januari tahun depan, La Nyalla mengaku siap maju.
"Jadi kalau kongres pada Januari 2020, saya ikut dan Insyaallah akan maju sebagai calon ketua umum PSSI. Sebaliknya, jika pada 2 November 2019, saya tidak mau ikut," jelasnya.
Sebelumnya, La Nyalla telah mengeluarkan berbagai pernyataan yang menjadi multitafsir. Banyak yang menganggap La Nyalla mundur dari bursa pencalonan Ketua Umum PSSI.