Sukses


Simon McMenemy Kemungkinan Masih Melatih Timnas Indonesia Saat Menantang Malaysia

Bola.com, Jakarta - Simon McMenemy kemungkinan besar masih akan menduduki jabatan pelatih kepala Timnas Indonesia, setidaknya hingga pertandingan terdekat, yakni menghadapi Malaysia di Stadion Nasional, Bukit Jalil, Malaysia.

Timnas Indonesia dijadwalkan menantang tuan rumah Malaysia dalam laga kelima penyisihan Grup G putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, 19 November 2019.

Itu menjadi laga terakhir Indonesia pada tahun ini di ajang kualifikasi Piala Dunia 2022. Sesuai jadwal, Tim Garuda baru berjibaku lagi untuk berupaya lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2022 sekaligus ke Piala Asia 2023 pada 26 Maret 2020 dengan menghadapi tuan rumah Thailand.

Waktu tersisa yang tak cukup panjang jelang melawan Malaysia, menjadi satu di antara pertimbangan PSSI untuk tidak melakukan pergantian pelatih Timnas Indonesia.

"Untuk sementara kita masih Simon (McMenemy) karena kami takut nanti malah belum pas ya dengan pergantian," ujar Mochamad Iriawan, Ketua Umum (Ketum) PSSI, di Kantor Kemenpora, Jakarta, Senin (4/11/2019).

"Yang penting kami maksimalkan dulu, kami akan mencari, menganalisis yang kira-kira yang pas untuk kita nanti," imbuh pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Timnas Indonesia saat ini berada di dasar klasemen Grup G lantaran belum mengoleksi satu poin pun, kendati telah melakoni lima pertandingan, paling banyak di antara peserta lain sejauh ini di Grup G.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Rapat Perdana Exco PSSI

Iwan Bule menambahkan, PSSI menggelar rapat perdana Komite Eksekutif perdana di bawah kepemimpinannya pada hari ini, Selasa (5/11/2019), di Jakarta.

Perihal pelatih Timnas Indonesia, termasuk apakah Simon McMenemy akan dipertahankan dari jabatannya atau tidak, dipastikan jadi satu di antara pembahasan dalam rapat tersebut.

"Kami akan rapat Exco, nanti kami akan tentukan," kata Iwan Bule.

Sejauh ini desakan untuk mencopot Simon McMenemy dari posisinya sebagai nakhoda Tim Garuda masih kuat. Terlebih, tak lama setelah terpilih sebagai ketua umum baru PSSI dalam Kongres Pemilihan di Jakarta, Sabtu (2/11/2019), Iwan Bule sempat memunculkan dua nama untuk jadi kandidat pelatih baru Timnas Indonesia. 

"Pelatih Timnas Indonesia satu sampai dua hari ini kami akan menganalisi. Pelatih mana yang kira-kira pas untuk Timnas Indonesia," ujar Iwan Bule ketika itu.

"Tadi ada juga yang menyampaikan nama Milla, akan kami dalami," lanjutnya.

"Karena ada pelatih lain yang juga cukup bagus, yaitu mantan pelatih Timnas Korea Selatan, Shin Tae-yong. Tapi, akan kami dalami," imbuhnya.

Disadur dari: Bola.net (Penulis: Fitri Apriani, Editor: Dimas Ardi Prasetya, Published: 4/11/2019)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer