Bola.com, Jakarta - Duet pelatih Sriwijaya FC, Kashartadi dan Hartono Ruslan berdoa Persik Kediri lolos ke semifinal Liga 2 2019 yang rencananya digelar di Bali 22 dan 25 November mendatang.
Wajar bila mereka berharap seperti itu. Hartono Ruslan dan Kashartadi pernah menangani Persik pada musim berbeda.
Baca Juga
Semangat Membara Bang Jay Idzes Menyambut Lanjutan R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maret 2025!
Marselino Ferdinan dan 3 Pemain Diaspora Timnas Indonesia yang Main Kinclong saat Taklukkan Arab Saudi: Petarung Tangguh
Pelatih Bahrain Mulai Ketar-ketir Jelang Lawan Timnas Indonesia: Sangat Sulit, Mental Harus Disiapkan!
Advertisement
Hartono Ruslan pernah menyelamatkan Macan Putih dari degradasi pada ISL 2014 lalu. Sedangkan Kashartadi membesut klub asal Kota Kediri ini pada ajang ISC B 2016.
"Saya doakan Persik lolos. Persik tim bagus. Jadi pantas bila mereka ke semifinal. Jika Persik lolos akan membuat semifinal makin semarak," kata Kashartadi.
Apalagi, sosok asal Solo ini punya kenangan saat di Kediri. "Saya hanya semusim di Kediri. Tapi saya senang di sana. Karena waktu itu, saya bisa pulang ke Solo sepekan sekali untuk mendampingi istri yang sedang hamil. Kami bisa reuni di Bali," ujarnya.
Hartono Ruslan juga punya kesan mendalam dengan Persik. Meski akhirnya dia sedikit merasa kecewa.
"Waktu itu, saya dan pemain telah bekerja keras agar Persik Kediri tak degradasi. Tapi sayang manajemen tak mampu membiayai Persik ikut kompetisi. Sehingga Persik dicoret bersama Persiwa. Tapi saya senang dengan Persikmania yang setia mendukung tim bertanding di stadion," ucap Hartono Ruslan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tim Tangguh
Di mata Hartono Ruslan, Persik Kediri adalah tim tangguh. Dia menyaksikan siaran langsung di televisi ketika Persik mengalahkan Persita 1-0 pada babak delapan besar lalu.
"Tim Persik bagus. Saya suka cara main mereka. Tampaknya banyak pemain muda di sana. Tapi tekniknya bagus-bagus. Semua lini Persik hidup. Semoga Persik menyusul kami ke semifinal," tuturnya.
Advertisement