Sukses


Madura United Minta Maaf Menggangu Pesta Juara Bali United

Bola.com, Gianyar - Madura United berhasil memungkasi kompetisi Shopee Liga 1 2019 dengan kemenangan. Mereka mempermalukan Bali United dengan skor 2-0 dalam pekan terakhir di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu malam (22/12/2019).

Dua gol Madura United disumbang oleh duo striker, Aleksandar Rakic (34’) dan Beto Goncalves (38’). Bali United berkali-kali mendapatkan peluang gagal membobol gawang Madura United yang dikawal oleh Ridho Djazulie.

Kemenangan Madura United ini membuat pesta juara Bali United tidak lengkap. Sebab, tim Serdadu Tridatu sudah memastikan gelar juara pada pekan ke-30. Pelatih Madura United, Rasiman, sangat puas melihat keberhasilan timnya memecundangi tim tuan rumah.

“Saya minta maaf kami mengganggu pesta juara Bali United. Keberhasilan kami mengalahkan Bali United menunjukkan kualitas tim ini. Saya sangat puas anak-anak tetap berjuang keras untuk menang,” ucap Rasiman.

Madura United sebenarnya merupakan pesaing juara Bali United di kompetisi ini. Laskar Sape Kerap menarget itu sejak awal musim. Sayang, penampilan mereka tidak konsisten seperti tim asal Pulau Dewata itu.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Mendominasi

Dalam laga ini, tim tamu justru tampil luar biasa. Mereka cukup mendominasi dan membuat kesulitan pertahanan Bali United. Laga ini seolah menjadi balas dendam Madura United yang pernah dipermalukan 0-1 oleh Bali United di Pamekasan.

Kemenangan ini membuat Madura United mengoleksi 53 poin dan menghuni peringkat kelima klasemen sementara. Jumlah poin itu sama dengan Bhayangkara FC dan Persipura Jayapura yang lebih unggul head-to-head.

“Meskipun peringkat kelima, kami memiliki poin yang sama dengan dua tim di atas. Kami juga hanya memiliki selisih satu poin dengan peringkat kedua (Persebaya Surabaya/54 poin). Pemain kami menunjukkan kelayakan berkompetisi di Liga 1,” kata Rasiman.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer