Sukses


Mengulik Kalkulasi Biaya Transportasi Persiraja untuk Menyambangi Markas Persipura

Bola.com, Jakarta - Pos biaya perjalanan partai tandang Persiraja Banda Aceh untuk musim depan dipastikan membengkak. Setelah promosi ke Liga 1 2020, tim berjulukan Laskar Rencong ini bakal menghadapi beberapa tim yang berada di ujung timur wilayah Indonesia.

Presiden klubĀ Persiraja Banda Aceh, Nazaruddin Dek Gam, mengungkapkan, per kepala, pihaknya dapat mengeluarkan Rp15 juta untuk sekali tandang menghadapi tim terjauh di Liga 1 2020, Persipura Jayapura.

Dengan estimasi, tim Mutiara Hitam itu sudah dapat kembali bermarkas di Papua pada musim 2020.

Mengacu dari situs perpesanan tiket transportasi, hanya dua maskapai penerbangan yang melayani penerbangan dari Bandara Sultan Iskandarmuda, Banda Aceh, ke Bandara Sentani, Papua.

Paling murah, satu maskapai pesawat membanderol harga tiket Banda Aceh-Papua sebesar Rp4,2-4,7 juta untuk penerbangan pada 1 Maret 2020, hitung-hitungan saat sepak mula Liga 1 2020.

Maskapai yang lain menawarkan harga sekitar Rp7,6 juta pada tanggal yang sama dengan jumlah transit bervariasi, maksimal tiga kali dan minimal sekali.

Waktu yang ditempuh mulai 11-22 jam perjalanan.

"Kami sekali berangkat ke Papua bisa berkekuatan 30 orang," ujar Nazzarudin.

Mengacu pada tiket penerbangan Banda Aceh-Jayapura termurah, Persiraja Banda Aceh perlu merogoh kocek hingga Rp252 juta hanya untuk biaya pesawat. Kisaran itu belum termasuk akomodasi lain termasuk biaya hotel dan konsumsi.

"Dibandingkan tim lain, pos biaya kami bengkak di perjalanan. Berat sekali. Untuk semusim, kami bisa menghabiskan Rp2 miliar untuk transportasi saja," imbuh Nazzarudin.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Solusi Lain

Itulah mengapa, Persiraja Banda Aceh punya solusi untuk menekan biaya transportasi. Laskar Rencong meminta PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk mengatur jadwal tandang berurutan dengan tim yang wilayahnya berdekatan.

Persiraja Banda Aceh jugaĀ mendorong PT LIB untuk agar tidak membagi Liga 1 2020Ā menjadi dua wilayah.

"Kalau saya, jujur, maunya satu wilayah. Jangan dibagi dua. Rugi penonton kami tidak dapat menonton klub-klub seperti Persipura, Bali United, dan PSM kalau dibagi dua wilayah," ujar Nazaruddin Dek Gam.

"Kalau kami memang akan kewalahan dari segi anggaran dan stamina pemain. Namun, masih bisa kami cara lain. Untuk pertandingan, misalnya kami meminta tandang beruntun dengan daerah yang berdekatan," tuturnya.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer