Sukses


PSSI Tunjuk Adik Ipar Iwan Bule Sebagai Wakil Sekjen

Bola.com, Jakarta - Adik ipar dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, Maaike Ira Puspita, ditetapkan sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PSSI pada Kamis (16/1/2020). Istri dari Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Mochamad Sandy Hermawan, itu akan membantu Ratu Tisha Destria sebagai Sekjen PSSI.

Sandy Hermawan adalah adik kandung dari Iwan Bule, panggilan Iriawan. Dinukil dari laman Polres Kepulauan Seribu, Ira Sandy, karib Ira Puspita disapa, berprofesi sebagai ibu rumah tangga.

Nantinya, Ira Puspita akan berperan di area administrasi dan kegiatan pada struktur kesekjenan PSSI membantu Ratu Tisha.

"PSSI akan menghadapi banyak agenda pada 2020. Maka dari itu, kami memerlukan posisi Wasekjen," ujar Cucu Somantri, Wakil Ketua Umum PSSI dilansir dari situs resmi PSSI.

"Dengan pengalamannya di administrasi, Ira akan membantu percepatan kegiatan-kegiatan kami di kesekjenan," lanjutnya.

Cucu mengatakan, beban kerja Kesekjenan PSSI bertambah seiring dengan persiapan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

"Kami ingin semua program berjalan dengan baik," jelas Cucu.

Saat dikonfirmasi Bola.com mengenai status Ira Puspita sebagai adik ipar Iwan Bule, Cucu belum merespons.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Indonesia Jadi Tuan Rumah Banyak Turnamen di 2020

Selain menghajat Piala Dunia U-20 2020, PSSI juga dipercaya untuk menggelar empat turnamen bergengsi lainnya hingga dua tahun ke depan.

Keempat turnamen tersebut adalah Piala AFF Putri U-19 2020, Piala AFF Putri U-16 2020, Piala AFF U-16 2020-2022, dan Piala AFF U-19 2020-2022.

Saat ini, fokus Indonesia adalah menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021. Untuk menggelar turnamen ini, PSSI menyiapkan 6-10 stadion, yang nantinya akan dipilih oleh FIFA.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer