Bola.com, Semarang - PSIS Semarang bakal menggelar latihan perdana di Stadion Citarum, Semarang, Kamis (30/1/2020) sore. Yang menarik, seluruh skuat PSIS sudah diwajibkan hadir dalam sesi latihan pertama untuk musim 2020 itu.
Seluruh pemain PSIS Semarang bakal bergabung dalam latihan tersebut, termasuk wajah-wajah baru yang didatangkan Mahesa Jenar. Alfeandra Dewangga, Muhammad Ridwan, serta yang terbaru, yaitu Fandi Eko Utomo dan Mahir Radja Satya.
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026
Advertisement
Sementara pemain musim lalu yang dipertahankan, termasuk trio pemain asing Wallace Costa, Jonathan Cantillana, dan Bruno Silva juga wajib datang. Mengingat sepak mula Liga 1 musim ini akan dimulai pada 29 Februari mendatang.
"Kami sudah bicara dengan coach. Bahkan jauh-jauh hari kami sudah memberikan informasi. Kami juga sudah berkomunikasi dengan manajer tim, bahwa pemain harus datang sesuai tanggal yang ditentukan," ungkap General Manager PSIS, Wahyu Winarto, Rabu (29/1/2020).
"Jika melanggar tentu akan ada sanksi bagi mereka. Kami akan diskusi dengan coach, sanksi apa yang akan kami berikan," imbuh GM PSIS Semarang yang akrab disapa Liluk itu.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Belum Terlambat
Sementara itu, pelatih kepala PSIS Semarang, Dragan Djukanovic mengaku tidak khawatir timnya baru akan memulai menggelar latihan. Sementara tim-tim lain sudah menyusun pemusatan latihan hingga melakoni partai uji coba.
Pelatih asal Montenegro tersebut menilai timnya sudah memiliki pondasi utama dengan banyaknya pemain yang dipertahankan. Selain itu, adaptasinya bersama PSIS sudah berlangsung lama ketika menjadi direktur teknik tim pada musim 2019.
"Besok pagi pemain melakukan cek kesehatan dan baru berlatih sore harinya. Saya rasa tidak ada kata terlambat meski tim lain sudah lebih dahulu melakukan persiapan," tutur Dragan Djukanovic.
"Saya sudah tahu persis kualitas para pemain karena satu setengah bulan terakhir pada musim lalu sudah ada di tim ini. Ditambah dengan beberapa pemain baru yang tentunya berkualitas, harapannya prestasi makin baik," jelas mantan pelatih Borneo FC itu.
Advertisement