Bola.com, Surabaya - Madura United mengapresiasi langkah Asprov PSSI Jatim menggelar Piala Gubernur Jatim 2020. Laskar Sape Kerrab menggunakan turnamen ini sebagai aktivitas pramusim jelang Liga 1 2020.
Sebelumnya, Madura United menjalani tur pramusim di Malaysia dengan melakoni tiga pertandingan uji coba. Masing-masing satu kali melawan Johor Darul Ta’zim II dan dua kali menantang Terengganu FA.
Baca Juga
Advertisement
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, memandang turnamen ini bisa menjadi wadah yang tepat buat tim besutannya. Apalagi, pihaknya sempat mempersiapkan secara matang untuk tampil di Piala Presiden 2020, yang akhirnya urung diputar.
"Kami bersyukur ada ganti turnamen setelah batalnya Piala Presiden tahun ini. Tadinya, persiapan kami agak sedikit berbeda dibandingkan pramusim sebelumnya. Di awal musim, saya hanya lakukan periodisasi singkat," ujar pelatih yang akrab disapa RD tersebut.
"Kami ingin langsung merasakan kondisi pertandingan untuk mematangkan persiapan jelang Liga 1 2020. Setelah laga uji coba, ada pertandingan lain. Tapi, kini kami tampil di Piala Gubernur Jatim yang berisi tim-tim dengan kualitas baik," imbuh pelatih yang juga menjabat Manajer Madura United itu.
Greg Nwokolo dkk. berstatus sebagai tim tuan rumah Grup A. Semua pertandingan di Grup A digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan.
Madura United bakal bersaing dengan Persebaya Surabaya, Persik Kediri, dan Bhayangkara FC.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Memaksimalkan Pemain
Ketiga tim itu berpotensi merepotkan Madura Uniited. Persebaya melakukan gebrakan dengan mendatangkan Makan Konate. Bhayangkara FC menjelma sebagai klub bertabur bintang. Sementara Persik yang berstatus juara Liga 2 2019, juga tidak bisa dipandang sebelah mata.
"Ini sebuah hal yang baik untuk kami. Saya rasa kami siap memaksimalkan semua pemain untuk dimainkan. Harapan kami, Madura United cepat menemukan komposisi yang sesuai. Kualitas antartim di turnamen ini juga tidak jauh," tutur RD.
Pada laga pertama, Senin (10/2/2020), Madura United bakal jumpa Bhayangkara FC. Duel ini jadi menarik mengingat keduanya adalah klub papan atas Liga 1 dalam beberapa musim terakhir.
Advertisement