Bola.com, Jakarta Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman sengaja memilih Persib Bandung sebagai lawan uji coba timnya menjelang Liga 1 2020. Uji coba itu akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Selasa (11/2/2020).
Djanur punya alasan khusus memboyong tim asuhannya ke Bandung. Pertama, ia menilai Persib memiliki amunisi bagus, termasuk pemain asing.
Baca Juga
Advertisement
"Jadi kenapa saya pilih Persib karena kami tahu Persib tahun ini bagus. Ada pemain yang bagus dan tidak banyak perubahan di skuat lokal. Pemain asing Persib juga luar biasa. Itu alasan kami memilih Persib," ungkap Djanur di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Senin (10/2/2020).
Dengan melawan Persib, lanjut Djanur, ia bisa menilai sejauh mana kekuatan tim setelah berlatih menjelang Liga 1 2020.
"Kami membawa 24 pemain, sebenarnya total pemain kami ada 26, tapi dua pemain muda bergabung dengan Garuda Select di Eropa, David Maulana sama Bagus Kahfi," kata Djanur.
"Mayoritas pemain kami muda semua. Yang senior tinggal dua yaitu Rizki Pora dan Bayu Pradana," lanjut pelatih yang membawa Persib Bandung menjuarai ISL 2014 ini.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Atmosfer Kompetisi
Djanur juga menyebut Barito Putera bisa merasakan atmosfer kompetisi di Stadion Si Jalak Harupat yang akan menjadi kandang Persib Bandung.
"Walaupun tajuknya uji coba tapi secara resmi bobotoh datang dan atmosfer ini bagus. Sebagai lawan, ini bisa menjadi persiapan. Saya juga merasakan itu saat melatih Persib," kata Djanur.
Uji coba melawan Persib merupakan yang ketiga bagi Laskar Antasari. Sebelumnya, Barito Putera menghadapi tim yang levelnya di bawah mereka, sehingga tim kurang teruji.
Advertisement