Bola.com, Jakarta - Kushedya Hari Yudo langsung menjadi idola baru Aremania setelah berkontribusi besar bagi Arema FC dalam laga perdana Grup B Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Selasa (11/2/2020).
Kushedya Hari Yudo memang tidak mencetak gol saat Arema FC menang 2-0 atas klub Malaysia, Sabah FA. Namun, dua gol yang diraih Singo Edan bermula dari aksinya.
Baca Juga
Advertisement
Gol pertama Arema yang dicetak oh In-Kyun lewat penalti saat laga baru berjalan tiga menit. Hadiah penalti cepat itu bermula dari akselerasi Yudo yang kemudian dilanggar kiper Sabah, Rozaime Rohim.
Sedangkan untuk gol kedua Arema FC yang terjadi pada menit 34, tendangan Yudo dihalau bek Sabah, Randy Baruh, yang membuat gol bunuh diri.
Terlepas dari dua gol itu, beragam aksi individu Yudo juga selalu membuat Aremania yang ada di tribune penonton bersorak. Baik saat dia main sebagai striker di babak pertama atau sayap kiri pada babak kedua.
Pemain jebolan Akademi Arema yang musim lalu membela PSS Sleman ini dinilai cerminan khas pemain asli Malang. Ngeyel dan meledak-ledak di lapangan. Bukan hanya saat menguasai bola, tapi juga agresif mengambil bola dari kaki lawan hingga turun jauh dari posisinya.
Selanjutnya di stadion yang sama pada Kamis (12/2/2020), Arema FC akan menjajal kekuatan Persela Lamongan. Akankah Hari Yudo kembali jadi bintang laga?
Laga ini disiarkan secara langsung oleh MNCTV. Selain itu, laga ini juga bisa disaksikan melalui fasilitas live streaming.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Live Streaming
- Arema Vs Persela
- Stadion Kanjuruhan, Malang
- Kamis (13/2/2020)
- Pukul 18.30 WIB
- Live: MNCTV
Link live streaming:
Live streaming 1 MNCTV: https://www.mnctv.com/streaming
Live streaming 2 MNCTV Via MeTube: https://www.mnctv.com/streaming
Advertisement