Bola.com, Bangkalan - Joko Susilo mengaku waswas dengan skuat Persik Kediri menjelang Liga 1 2020 yang akan dimulai pada 29 Februari. Dari hasil evaluasi tampil di Piala Gubernur Jatim 2020, Joko menyorot lini depan timnya yang mandul.
Dari dua kali berlaga melawan Persebaya dan Madura United, Faris Aditama dkk. telah kebobolan empat gol dan hanya memasukkan sebutir bola. Makanya, arsitek yang akrab disapa Getuk ini akan meminta manajemen mendatangkan seorang striker baru.
Baca Juga
Bek Timnas Vietnam Antusias Banget dalam Sesi TC di Korsel, Makin Pede Bakal Juara Piala AFF 2024
Sembuh dari Cedera di Timnas Indonesia, Kevin Diks Main 90 Menit dan Cetak 1 Assist dalam Kemenangan FC Copenhagen di Liga Denmark
2 Pemain ke Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Arema FC antara Bangga dan Kehilangan
Advertisement
"Lini depan masih kurang gereget. Di Piala Gubernur Jatim, pemain yang saya pasang sebagai penyerang bukan striker murni. Antoni Putro dan Faris Aditama tipe penyerang sayap. Bayu Otto lebih pas sebagai gelandang serang. Jadi wajar bila ketajaman kami sangat kurang," tutur Joko.
Tim Macan Putih telah memiliki tiga striker yakni, Septian Satria Bagaskara, Ronaldo Robener Wanma, dan pemain asing asal Slovenia, Patrick Bordon.
Namun, Persik Kediri tak menurunkan ketiga pemain itu pada turnamen pra-musim ini. Joko pun harus menunggu sampai Liga 1 untuk melihat performa strikernya.Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
3 Striker
Joko mengungkapkan alasan tak menurunkan tiga striker Persik Kediri itu. Satria Bagaskara belum bisa dimainkan karena baru sembuh dari cedera engkel kiri.
Sementara, Ronaldo Wanma kurang jam terbang, karena masih terlalu belia. Sedangkan Patrick Bordon baru datang di Indonesia. Tepatnya, sehari sebelum kick-off Piala Gubernur Jatim.
"Bagas sudah sembuh. Tapi dia masih butuh recovery untuk menghilangkan traumati. Ronaldo terlalu muda, tapi saya akan beri kesempatan main. Harapan satu-satunya hanya pada Bordon. Semoga dia cepat adaptasi, karena Liga 1 makin dekat," ujarnya.
Advertisement