Sukses


Di Bawah Kepelatihan Shin Tae-yong, Pemain Timnas Indonesia Tidak Boleh Mengeluh

Bola.com, Jakarta - Shin Tae-yong benar-benar merevolusi Timnas Indonesia. Manajer pelatih berdarah Korea Selatan ini melarang para pemainnya untuk mengeluh.

Arsitek berusia 50 tahun tersebut dikenal sebagai pelatih yang gemar menggenjot fisik para pemainnya. Itulah yang dirasakan oleh skuad Timnas Indonesia U-19 saat mengikuti pemusatan latihan (trainig centre) di Chiang Mai, Thailand, akhir Januari lalu.

Saat ini, giliran Timnas Indonesia senior yang merasakan tangan dingin Shin Tae-yong. TC yang telah berlangsung pada 13 Februari lalu itu baru akan berakhir pada 23 Februari 2020.

"Kami diminta coach Shin Tae-yong untuk selalu bekerja keras di lapangan. Tidak boleh mengeluh," ujar penyerang Timnas Indonesia, Irfan Jauhari mengutip dari Antara.

Bagi Irfan, dilatih oleh Shin Tae-yong pada pemusatan latihan adalah pengalaman kedua. Sebelumnya, pemain Bali United U-18 ini juga mengikuti TC bersama Timnas Indonesia U-19.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Pelatih Disiplin

Dua kali ditempa dalam TC oleh Shin Tae-yong membuat Irfan cukup tahu karakteristik pelatih berusia 50 tahun tersebut. Menurutnya, mantan arsitek Korea Selatan ini sangat tegas menyangkut kedisiplinan.

"Dia sangat disiplin dan tepat waktu. Materi latihan di TC Timnas Indonesia pun hampir sama dengan seperti di Chiang Mai. Ada sesi gym juga," tutur Irfan.

Selain Irfan, Shin Tae-yong juga mempromosikan tiga pemain timnas U-19 ke TC Timnas Indonesia senior. Ketiganya adalah Alfeandra Dewangga, Pratama Alif, dan Muhammad Adi Satrio.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer