Sukses


Masih Jadi Tim Musafir, Persipura Punya Sebutan Baru

Bola.com, Yogyakarta - Persipura masih menjadi tim musafir di pentas Liga 1 2020. Rumah tim Mutiara Hitam, yakni Stadion Mandala di Jayapura, masih direnovasi untuk venue PON Papua 2020.

Alhasil Boaz Solossa dkk. harus menggunakan stadion di kota lain sebagai markas. Kali ini, Persipura harus mengungsi ke Stadion Klabat, yang berada di Manado, Sulawesi Utara.

Musim lalu, tim Mutiara Hitam bermarkas di Stadion Gelora Delta Sidoarjo dan Stadion Aji Imbut, Tenggarong.

Situasi di mana Persipura masih harus tampil di Liga 1 2020 dengan status sebagai musafir, mendapat tanggapan dari sang pelatih, Jacksen F. Tiago.

"Menurut saya, bukan Persipura Jayapura lagi tapi Persipura Nusantara," canda Jacksen Tiago.

"Jelas menjadi sebuah yang hal tidak pas untuk tim yang mau juara. Sebelumnya, tidak ada tim musafir yang bisa juara. Kami akan berusaha semaksimal mungkin," tuturnya.

Meski demikian, pelatih berkewarganegaraan Brasil ini mengusung optimisme tinggi terkait potensi tim besutannya. Persipura bertekad mempertahankan posisi papan atas, bahkan keluar sebagai juara di musim ini.

"Kami tahu misi itu luar biasa berat, melihat iklim sepak bola kita. Tapi, mukjizat itu selalu terjadi. Kuncinya bekerja keras dan punya keyakinan," tegas Jacksen.

Musim lalu Persipura sempat tersendat pada awal ketika masih dibesut pelatih Luciano Leandro. Persipura sempat terlempar di posisi 10 besar, hingga akhirnya Jacksen Tiago kembali datang, tak lama setelah meninggalkan Barito Putera.

Setelah ditangani Jacksen, Persipura meroket. Juara Liga Indonesia empat kali ini pun finis di peringkat ketiga klasemen akhir Liga 1 2019 dengan poin 53.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer