Bola.com, Makassar - PSM Makassar akan memulai kiprahnya di Shopee Liga 1 2020 dengan menjamu PSS Sleman di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Minggu (1/3/2020).
Pelatih Juku Eja, Bojan Hodak menyebut skuatnya berada dalam kondisi terbaik. Hanya dua pemain yang absen karena baru pulih dari cedera yakni Iryad Maulana dan Firza Andika.Irsyad yang sebelumnya mengalami cedera patah tulang hidung, sudah ikut berlatih. Begitu pun dengan Firza.
Baca Juga
Advertisement
"Meski sudah pulih, saya harus memproteksi keduanya. Mungkin dalam satu atau dua pekan, Irsyad dan Firza sudah bisa main," kata Hodak pada awak media Makassar usai latihan PSM di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Jumat (28/2/2020).
Absennya kedua pemain ini tak berpengaruh signifikan pada PSM. Sebagai pengganti Irsyad, Hodak memunculkan Yakob Sayuri yang tampil cemerlang saat PSM mengalahkan Shan United 3-1 pada laga kedua Grup H Piala AFC 2020, Rabu (26/2/2020).
Begitu dengan posisi Firza, ada Leo Guntara yang bisa menggantikan perannya sebagai bek kiri.Apalagi pada pertandingan nanti, Hodak bisa memainkan tiga pilar yang absen saat menjamu Shan United. Mereka adalah Wiljan Pluim, M. Arfan dan Serif Hasic.
"Sebagai pelatih, saya tentu senang dengan kondisi ini, bisa membawa PSM Makassar memulai kompetisi dengan memainkan materi terbaik," kata mantan pelatih Timnas Malaysia U-19 ini.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tradisi Menang di Kandang
Hodak optimitis PSM Makassar bisa meneruskan tradisi selalu menang di kandang pada awal kompetisi.
"Soal siapa yang akan tampil, kita lihat saja perkembangannya. Yang pasti, kami ingin membuat suporter bahagia dengan meraih tiga poin perdana di Liga 1 2020," pungkas Hodak mengakhiri pembicaraan.
Usai menghadapi PSS Sleman, PSM akan dijamu Persita Tangerang (6/3/2020). Empat hari kemudian, Juku Eja akan menjamu Kaya FC Iloilo pada laga ketiga Grup H Piala AFC.
Advertisement