Sukses


Duel Pelatih Barito Putera Vs Bali United: Teco Ungguli Djanur

Bola.com, Martapura - Barito Putera akan menjamu Bali United pada laga pekan kedua Shopee Liga 1 2020 yang digelar di Stadion Demang Lehman, Martapura, Jumat (6/3/2020). Laga ini menjadi duel antarpelatih berbakat, yakni Djadjang Nurdjaman dan Stefano Cugurra Teco.

Barito Putera mempertahankan jasa Djadjang Nurdjaman pada Shopee Liga 1 2020. Padahal, musim lalu pelatih yang akrab disapa Djanur itu hanya bisa membantu Barito finis di peringkat ke-13.

Pada laga pembuka musim, Djanur juga gagal mempersembahkan kemenangan untuk Barito Putera. Klub berjulukan Laskar Antasari itu menelan kekalahan 0-4 dari Madura United.

Secara pengalaman, Djanur bukan pelatih sembarang. Pria berusia 60 tahun itu sudah malang melintang di kancah sepak bola Indonesia.

Prestasi terbaiknya adalah gelar Liga Indonesia 2014 dan Piala Presiden 2015 bersama Persib Bandung. Setelah itu, belum ada lagi prestasi yang dipersembahkan pelatih asal Majalengka tersebut.

Sementara itu, Stefano Cugurra Teco sudah tidak diragukan lagi kemampuannya. Pelatih asal Brasil bisa dibilang sebagai pelatih tersukses dalam dua musim terakhir.

Teco mempersembahkan gelar Liga 1 2018 dan Piala Presiden 2018 untuk Persija dan musim lalu mempersembahkan gelar Liga 1 2019 untuk Bali United.

Jadi, bisa dipastikan laga Barito Putera kontra Bali United bakal berlangsung menarik.

Sejarah mencatat, laga pekan kedua Shopee Liga 1 2020 ini menjadi pertemuan keempat antara Djadjang Nurdjaman dengan Stefano Cugurra Teco.

Sejauh ini, Teco sudah membantu timnya dua kali menang melawan tim Djanur. Adapun Djanur baru sekali menang melawan tim asuhan Teco. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer