Sukses


Wabah Virus Corona, Gelandang Persib Hentikan Sementara Bisnisnya

Bola.com, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Dedi Kusnandar menutup sementara bisnis kafe dan laundry guna mencegah penyebaran virus Corona.

Pemain yang akrab disapa Dado ini memiliki empat cabang di Jatinangor, Rancaekek, Cibiru, dan Cileunyi.

"Semua pasti berimbas. Bisnis saya tutup dulu karena yang lebih penting nyawa dan keselamatan kita semua," ujar Dado, Minggu (22/3/2020) di Bandung.

Dado berharap virus Corona ini cepat mereda karena imbasnya tidak hanya kepada usaha, tetapi juga kariernya di sepak bola Saat ini, kompetisi Shopee Liga 1 2020 dihentikan sementara sampai batas waktu yang belum ditentukan.

"Saya selalu berdoa semoga virus Corona segera teratasi. Apalagi ini mencakup semuanya bukan sepak bola saja. Jadi semoga semuanya beres dan kembali lagi seperti biasa," harap Dado.

Mengenai perkembangan kompetisi, pemain kelahiran Sumedang, 23 Juli 1991 ini berharap Shopee Liga 1 2020 berlanjut hingga tuntas. Tentu saja, ketika wabah virus ini menghilang.

"Tapi kalau memang keputusannya seperti itu, kami semua harus menerima, apalagi soal nyawa. Yang penting sekarang semua sehat. Kesehatan nomor satu di atas segalanya," ucap pemain yang mengawali karier di Persib junior pada 2005 ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Virus Corona di Jabar

Seperti diketahui, di Jawa Barat sudah ada 59 orang yang positif terkena virus Corona, 5 orang dinyatakan sembuh, dan 9 orang meninggal dunia.

Sedang sebanyak 121 dalam proses pengawasan dan 978 orang dalam proses pemantauan. Pemain bernomor punggung 11 di Persib ini juga berharap semua masyarakat Indonesia mematuhi imbauan pemerintah untuk mengurangi penyebaran virus ini.

Video Populer

Foto Populer