Sukses


Menganggap Sepak Bola Indonesia Punya Potensi Besar, Pelatih PSIS Berikan Saran

Bola.com, Semarang - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic, menilai sepak bola Indonesia punya potensi besar untuk bisa berkembang dan maju. Menurut pelatih asal Serbia itu, Timnas Indonesia juga bisa berprestasi di level internasional.

Namun, Djukanovic menilai ada banyak pekerjaan rumah yang harus diperbaiki. Terutama manajemen organisasi harus dinaikkan ke level yang jauh lebih tinggi.

"Maksud saya di sini, organisasi di level klub dan juga di federasi sebagai puncak olahraga ini. Profesionalisme harus ada di semua tingkat," ungkap Djukanovic kepada Bola.net.

Sebenarnya kata Dragan, pemain-pemain Indonesia punya bakat dan potensi untuk menjadi pemain hebat. Namun, pekerjaan di klub dan tim nasional dinilai tidak pada level tinggi.

"Saya pikir kuncinya adalah membawa pelatih yang serius. Banyak pelatih yang bekerja di sini tidak memiliki kualitas untuk kompetisi ini," imbuh eks pelatih Borneo FC itu.

"Ada banyak pelatih yang telah berada di sini selama bertahun-tahun di klub dan belum memberikan sesuatu yang realistis untuk kemajuan sepak bola di sini," tegas pelatih PSIS Semarang itu.

 

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Perbaikan Fasilitas

Masalah lainnya adalah fasilitas yang belum memadai. Hampir sebagian besar tim masih kesulitan untuk mendapatkan tempat latihan dan bertanding yang layak hingga fasilitas pendukung lainnya.

"Klub membutuhkan fasilitas yang jauh lebih baik untuk latihan. Lapangan yang lebih baik, akomodasi, pusat kebugaran, dan lain-lain," jelasnya.

Namun, pelatih PSIS Semarang itu tak menampik adanya sejumlah klub yang mulai melakukan perubahan dengan membangun sejumlah fasilitas latihan. Selain itu, melakukan pembinaan usia dini dengan akademi sepak bola.

"Beberapa pemain membutuhkan pengetahuan dan Anda harus sering bekerja dengan mereka dan bersabar karena mereka memiliki banyak bakat," Dragan menambahkan.

"Saya pribadi menyukai pemain muda, dan Anda tahu saya memunculkan talenta di Kalimantan, seperti Terens Puhiri, Lerby Eliandry, Ridho, Jefry Kurniawan, dan Lastori," lanjutnya.

Djukanovic pun percaya dengan pembenahan demi pembenahan yang dilakukan, sepak bola Indonesia akan jauh lebih baik.

Sumber: Bola.net

Disadur dari: Bola.net (Mustopa El Abdy/Ari Prayoga, published 14/5/2020)

Video Populer

Foto Populer