Sukses


Kiper Muda Persebaya Bertekad Kuat Menembus Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-20 2021

Bola.com, Surabaya - Kiper muda Persebaya Surabaya, Ernando Ari Sutaryadi, bertekad menembus Timnas Indonesia yang akan beraksi di Piala Dunia U-20 2021. Tekad kuat itu membuatnya sangat antusias menjalani pemusatan latihan virtual Timnas Indonesia U-19 yang dipersiapkan untuk Piala AFC U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021.

Ernando Ari masuk dalam daftar pemain yang dipanggil mengikuti pemusatan latihan virtual Timnas Indonesia U-19. Pemain kelahiran Semarang tersebut bertekad untuk menjadi yang terbaik sehingga bisa menjadi pilihan utama manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk berdiri di bawah mistar gawang Tim Garuda Muda.

 "Kalau bicara tekad, saya ingin menjadi yang terbaik di antara yang ada di dalam skuat tersebut," ujar Ernando Ari Sutaryadi kepada Bola.net, Kamis (4/6/2020).

"Saya akan berjuang semaksimal mungkin untuk mendapatkan satu tempat di dalam skuat untuk Piala Dunia U-20. Saya akan bekerja keras dan mati-matian untuk meraihnya," lanjut mantan kiper Timnas Indonesia U-16 itu.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Berlatih Lebih Keras

Namun, Ernando Sutaryadi harus bersaing dengan tiga penjaga gawang lain untuk bisa menembus Timnas Indonesia U-19. Mereka adalah Risky Sudirman, Muhammad Adi Satrio, dan Erlangga Setyo.

Untuk mewujudkan tekadnya tersebut, Ernando Sutaryadi tidak tinggal diam. Dia berlatih keras agar kondisinya benar-benar prima ketika mengikuti pemusatan latihan.

"Selama masa pandemi, walaupun dilarang saya tetap jaga kondisi di lapangan agar sentuhan bola tidak hilang," jelasnya.

"Saya lebih disiplin dalam penguatan fisik supaya kalau mengikuti TC tidak tertinggal jauh dari yang lain," tandas Ernando.

Sumber: Bola.net

Disadur dari: Bola.net (Mustopa El Abdy/Ari Prayoga, published 4/6/2020)

Video Populer

Foto Populer