Sukses


Madura United Akan Mundur Jika Kompetisi Dilanjutkan saat Kurva Pandemi Belum Turun

Bola.com, Jakarta - Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, mengkritik sikap PSSI yang berencana melanjutkan kompetisi sepak bola di Indonesia. Achsanul Qosasi berpendapat, rencana tersebut tak tepat dibicarakan saat pandemi yang belum mereda di Indonesia.

PSSI berencana menggulirkan kembali Liga 1 2020 pada September atau Oktober mendatang. Keputusan itu diambil untuk menyemalatkan citra Indonesia yang akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Meskipun direncananya kembali bergulir, namun akan ada beberapa penyesuaian selama pertandingan. Misalnya menggelar seluruh pertandingan secara terpusat di Pulau Jawa hingga penerapan protokol kesehatan secara ketat.

Meski demikian, Madura United tak sepakat dengan rencana PSSI untuk melanjutkan kompetisi. Achsanul Qosasi menilai, pembahasan mengenai rencana menggulirkan kompetisi bukan hal yang utama selama pandemi virus corona masih melanda Indonesia.

"Melihat seperti ini, tidak elok jika kita sibuk berbicara kelanjutan kompetisi. Setelah reda, kurva turun, silakan berdiskusi dan atur rencana," kata Achsanul Qosasi ketika mengomentasi situasi Surabaya yang menjadi zona hitam pandemi virus corona di akun Twitter-nya @AchsanulQosasi.

"Dalam masa seperti ini, PSSI fokus saja membenahi PT Liga. Menyiapkan profesional yang kompeten, dan SOP kompetisi yang mengacu pada protokol kesehatan," tegas pria yang juga merupakan Anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) itu.

Madura United saat ini berada di peringkat kedelapan klasemen sementara Liga 1 2020 dengan raihan empat poin. Jumlah itu diraih pasukan Rahmad Darmawan setelah meraih sekali kemenangan, sekali imbang, dan sekali kalah.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Siap Mundur

Madura United siap pada keputusan untuk mundur dari Liga 1 2020. Sikap itu akan dilakukan jika PSSI kukuh untuk melanjutkan kompetisi musim ini setelah pandemi virus corona.

Direktur Madura United, Haruna Soemitro, menyebut menggelar Liga 1 2020 masih terlalu beresiko. Demi kebaikan seluruh pemain, Madura United menyatakan siap mundur.

"Silakan kalau mau melanjutkan, Madura United tidak ikut. Kami sudah meminta masukan dari banyak pihak, termasuk pemain. Mereka mendukung penolakan ini karena risikonya masih tinggi," kata Haruna Soemitro.

Sumber: Twitter

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer