Bola.com, Semarang - KiperĀ PSIS Semarang yang juga pendukung Inter Milan, Joko Ribowo, berharap Napoli mengalahkan Juventus pada final Coppa Italia 2019-2020.
"Tentu pegang Napoli juara Coppa Italia, karena saya anti Juventus. Jadi sangat berharap Napoli yang jadi juaranya," kata Joko Ribowo dalam perbincangan dengan Bola.com, Selasa (16/6/2020).
Baca Juga
Advertisement
Pria asal Demak, Jawa Tengah ini memang dikenal sebagai Interisti. Bahkan, ia bakal lebih menjagokan tim selain Juventus dalam memperebutkan gelar juara.
Laga final Coppa Italia musim 2020 yang mempertemukan Juventus kontra Napoli di Stadion Olimpico, Roma, Kamis (18/6/2020), tak luput dari pantauan Joko.
Dia juga berkomentar mengenai peluang Inter Milan dalam perburuan scudetto musim ini. Meski berat, ia yakin tim kesayangannya bisa mengakhiri dominasi Juventus.
"Inter sudah tersingkir di Coppa Italia, menurut saya mereka bakal semakin fokus untuk menghadapi sisa musim 2020. Masih ada kesempatan untuk juara, meski harus bersaing sengit dengan Juventus dan Lazio," tegasnya.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Serie A
Kompetisi Serie A Italia musim 2020 kembali dilanjutkan pada Minggu (20/6/2020).Ā Kasta tertinggi Liga Italia ini terhenti sejak 9 Maret 2020 karena pandemi COVID-19. Serie A ditangguhkan saat memasuki pekan ke-26, atau masih menyisakan 12 pertandingan lagi.
Juara bertahan Juventus masih perkasa di puncak klasemen sementara dengan nilai 63. Juventus dibayangi Lazio yang hanya berjarak satu poin. Sementara Inter Milan berada di urutan ketiga dengan nilai 54.
Advertisement