Bola.com, Jakarta - Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, menegaskan timnya belum bisa menentukan kapan semua pemain berkumpul dan kapan melakukan latihan. Pasalnya, hingga saat ini manajemen klub masih menunggu kepastian waktu kick-off kompetisi Shopee Liga 1 2020.
Sebelumnya, PSSI mengumumkan jika kompetisi Shopee Liga 1 2020 akan diputar kembali awal Oktober mendatang. Namun, hingga saat ini, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator kompetisi belum memastikan jadwal lengkap untuk lanjutan kompetisi.
Baca Juga
Advertisement
Widodo Cahyono Putro mengaku jika rencana awal para pemain berkumpul pada awal Juli. Namun, hal itu belum bisa ditetapkan karena sampai saat ini masih menunggu jadwal lengkap dari PT LIB.
"Rencananya kami akan simulasi pada akhir Juni, dan awal Juli sudah beraktivitas. Tapi, bagaimana kepastiannya? Apakah Oktober atau September? Kami menunggu kepastian, kalau misalnya resmi Oktober, baru kami tahu kapan harus melakukan persiapan," kata pelatih Persita Tangerang, Widodo C Putro, kepada Bola.com, Kamis (25/06/2020).
Kabar gembira bagi Sahabat Bola.com yang berstatus penggila sepak bola dan gim FIFA 20. Saksikan keseruan acara BOLA Esports Challenge bersama Andritany Ardhiyasa dan Rezaldi Hehanusa, 25 - 26 Juni 2020. Caranya mudah, cukup KLIK TAUTAN INI ya.
View this post on Instagram
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Persiapan Tidak Ideal
Menurut pelatih Persita Tangerang yang pernah menukangi Sriwijaya FC ini, setiap tim idealnya melakukan persiapan untuk sebuah kompetisi itu selama tiga bulan. Namun, karena kondisi seperti sekarang yang belum menentu karena pendemi COVID-19, bisa saja persiapan dilakukan dengan singkat.
"Persiapan minimal dua bulan, kompetisi ideal biasanya tiga bulan. Tapi, sekarang ini faktor pendemi. Kami tak mungkin memaksa pemain. Risikonya tinggi sekali, disebut tertular, padahal tidak , itu bisa bikin drop. Harus dipikirkan matang-matang, jangan asal katakan ayo kita berlatih," ungkapnya.
Meski belum bisa memastikan kapan harus berkumpul, Widodo berharap para pemain tetap konsisten menjaga kebugaran agar nanti ketika bergabung dalam kondisi yang sesuai harapan.
"Kalau saya pesannya tetap, para pemain semuanya harus menjaga kebugaran sebelum nanti latihan," Widodo mengakhiri pembicaraan.
Advertisement