Sukses


Rencana Eks Pelatih PSM Setelah Dikontrak MVV Maastricht Selama 2 Musim

Bola.com, Makassar - Pamor Darije Kalezic belum luntur meski telah mundur dari PSM Makassar pada pengujung Liga 1 2019. Setelah sempat menangani Toronto FC yang berlaga di Major League Soccer, Amrika Serikat, pelatih berdarah Bosnia ini menerima tawaran manajemen MVV Maastricht yang berkompetisi di Eerstedivisie (Liga 2) Belanda.

Ia dikontrak dengan durasi dua musim. Di situs resmi klub, Darije mengungkapkan keinginannya membawa MVV kembali berlaga di Eredivisie, kompetisi kasta tertinggi Liga Belanda musim depan.

"MVV adalah klub yang memiliki tradisi dan suporter yang selalu setia mendukung. Sudah waktunya klub ini kembali bermain di level tertinggi," ujar Darije yang membawa PSM Makassar juara Piala Indonesia 2019.

Bagi Darije, melatih klub Belanda bukan hal yang baru. Sebelumnya, ia pernah menangani Roda JC Kerkrade pada musim 2015-2016. Ketika masih aktif sebagai pemain, Darije yang berposisi sebagai bek pernah tujuh musim memperkuat RKC Waalwijk.

"Melatih MVV adalah tantangan. Butuh kesabaran dan kebersamaan dalam tim untuk mewujudkan target promosi musim depan," kata Darije.

Sejatinya, selain MVV, ada tiga klub Belanda lainnya yang sudah menghubungi Darije yakni RKC Waalwijk, NEC Nijmegen dan Roda JC Kerkrade untuk menangani mereka musim depan. MVV terakhir berlaga di Eredivisie pada musim 1999-2000.

Musim lalu, mereka bertengger di peringkat 12 klasemen akhir Erstedivisie. Di Belanda, MVV dikenal memiliki tradisi yang baik. Meski kerap keluar masuk di Eredivisie, klub yang berdiri pada 2 April 1902 ini pernah menjuarai Piala Intertoto Eropa pada 1970.

Eks asisten Darije di PSM Makassar, Bonnie Fautngil kepada Bola.com, Kamis (25/6/2020), mengaku baru saja dihubungi oleh rekannya itu. Menurut Darije, sebenarnya sejak dua hari lalu, telah terjadi kesepakatan informal antara Darije dengan MVV.

"Waktu itu, Darije meminta pendapat saya soal tawaran dari MVV. Saya bilang ambil saja. Karena kalau ragu, banyak pelatih di Belanda yang siap menjadi pelatih di MVV," kata Bonnie yang pada musim ini melatih Valencia U-21.

Kepada Bonnie, Darije mengatakan akan memulai latihan tim pada 1 Juli 2020. Latihan ini berlangsung selama dua-tiga pekan. Setelah itu, ada jeda beberapa hari sebelum tim melakukan pemusatan latihan di luar Belanda. Kompetisi di Belanda musim 2020-2021 akan digelar mulai September mendatang

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Kiprah di PSM

Meski hanya semusim di PSM, Darije mampu meraih kesuksesan bersama Juku Eja dengan trofi juara Piala Indonesia 2019 serta menembus semifinal AFC Cup 2019.

Namun, penampilan Juku Eja mulai tak konsisten di Liga 1 2019. Meski sempat menembus lima besar, PSM mengakhiri kompetisi dengan bertengger di peringkat 12.

Darije juga memiliki catatan buruk di PSM. Sepanjang musim, tak sekali pun Juku Eja meraih kemenangan di laga tandang. Pada berbagai kesempatan, Darije mengaku secara teknis skuatnya tidak bermasalah.

"Tapi, ada hal yang menjadi kendala tim. Sebagai pelatih, saya tidak bisa mengatasinya," tegas Darije.

Pernyataan Darije terkesan membenarkan kabar bahwa psikologis tim dan pemain kerap terganggu oleh keterlambatan pembayaran gaji dan bonus.

 

Video Populer

Foto Populer