Bola.com, Medan - Legenda PSMS Medan, Legimin Raharjo, mengapresiasi langkah manajemen yang mendatangkan dua pemain bintang di Liga 1 2020. Menurut Legimin, langkah manajemen teesebut patut diapresiasi mengingat usaha mendatangkan dua pemain tersebut tidaklah mudah.
Beberapa pekan terakhir, publik sepak bola di Tanah Air dikejutkan transfer dadakan dua pemain Liga 1 2020 yang pindah ke PSMS Medan. Dua pemain tersebut adalah Ferdinand Sinaga dari PSM Makassar dan Paulo Sitanggang dari Persik Kediri.
Advertisement
Transfer itu sempat disebut hanya isapan jempol belaka. Kini, dua pemain tersebut sudah resmi berkostum tim berkuluk Ayam Kinantan setelah menandatangani kontrak.
"Saya kira itu bisa dikatakan satu langkah yang luar biasa dari pengurus dan manajemen PSMS Medan yang bisa medatangkan mereka berdua," kata Legimin Raharjo kepada Bola.com, Rabu (29/7/2020).
Menurut Legimin, Ferdinand Sinaga dan Paulo Sitanggang adalah pemain yang memiliki kualitas mumpuni. Hal itu, kata Legimin, bisa dilihat dari perjalanan karier kedua pemain tersebut yang membela tim-tim papan atas Liga 1.
Ferdinand Sinaga, selain membela PSMS Medan, pernah berkostum tim-tim seperti Sriwijaya FC, Persisam Samarinda, Semen Padang dan Persib Bandung. Bersama Persib, Ferdinand sukses menjuarai Indonesia Super League (ISL) musim 2014.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kualitas Tak Diragukan
Sementara Paulo Sitanggang, selain membela Barito Putera dan Persik Kediri, pernah juara Piala AFF saat membela Timnas Indonesia U-19 pada 2013.
"Kalau bicara kualitas, semua pasti tahu itu bagaimana kualitas kedua pemain itu. Dan pastinya tidak gampang buat mendatangkan mereka berdua," Legimin Raharjo.
Advertisement