Sukses


Shin Tae-yong Sudah Gatal Ingin Segera Melatih Timnas Indonesia dan U-19

Bola.com, Jakarta - Shin Tae-yong disebut sudah gatal ingin segera menangani Timnas Indonesia dan U-19. Manajer pelatih asal Korea Selatan itu hampir lima bulan tidak melatih secara langsung di atas lapangan.

Setelah merampungkan pemusatan latihan (training centre) Timnas Indonesia pada Februari 2020, praktis volume pekerjaan Shin Tae-yong sebagai manajer pelatih menurun drastis. Akibat pandemi COVID-19, arsitek berusia 49 tahun ini memilih untuk pulang ke Korea Selatan pada awal April 2020.

Usai melalui negosiasi berbelit-belit dan memakan waktu, Shin Tae-yong sepakat untuk kembali ke Tanah Air dan melanjutkan kiprahnya sebagai manajer pelatih Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong telah tiba di Jakarta pada 22 Juli 2020 untuk melatih Timnas Indonesia dan U-19. Mulanya, pemusatan latihan dua level timnas itu akan digelar pada 23 Juli 2020, namun diundur hingga 1 Agustus 2020.

"Coach Shin Tae-yong senang dapat kembali ke Indonesia dan tidak sabar memimpin latihan. Dia menyatakan bahwa dirinya siap bekerja keras untuk Timnas Indonesia. Apalagi saat ini ia memimpin dua level timnas," kata Ketua PSSI, Mochamad Iriawan dinukil dari laman PSSI.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jamuan Makan Malam

Sebelum kembali ke atas lapangan, Shin Tae-yong disambut PSSI dalam jamuan berupa makan malam pada Senin (27//7/2020). Hadir Iriawan ditemani oleh sejumlah pengurus PSSI seperti Yunus Nusi selaku Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, dan Komite Eksekutif (Exco), Endri Erawan serta Haruna Soemitro.

"Kami melakukan pertemuan dengan coach Shin Tae-yong sekaligus mengajak makan malam. Ini sekaligus menjadi sambutan selamat datang untuk pelatih Shin Tae-yong," imbuh Iriawan.

Usai makan malam, kedua belah pihak saling lempar senyuman. Iriawan terlihat memberikan cinderamata ke Shin Tae-yong. Ada satu foto yang merekam ketika Iriawan begitu bersemangat bertatap muka dengan sang pelatih. Kedua tangannya dikepal ke atas. Maskernya diturunkan ke bawah. Reaksi balasannya? Shin Tae-yong merespons dengan senyuman penuh kegembiraan.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer