Sukses


Liga 1 Putri Tak Lagi Bergaung, Pesepak Bola Putri Ini Bisa Memaklumi

Bola.com, Jakarta - Riri Julian Nella, seorang pesepak bola putri yang pada Liga 1 Putri 2019 memperkuat Persikabo, kini berharap agar kompetisi sepak bola tersebut kembali bergulir. Namun, ia juga memaklumi jika kompetisi Liga 1 Putri sama sekali belum dibahas karena pandemi virus corona dan terhentinya kompetisi utama Liga 1 2020 yang baru berlanjut pada Oktober mendatang.

Kalau melihat musim lalu, PSSI tak hanya memiliki Liga 1 dan Liga 2 2019 yang dijalankan oleh PT Liga Indonesia Baru. Namun, federasi sepak bola Indonesia itu juga menggelar Elite Pro Academy Liga 1 dan juga Liga 1 Putri.

Namun, kondisi pandemi virus corona COVID-19 yang mendera Indonesia saat ini membuat kompetisi-kompetisi sepak bola tersebut tampak tidak akan terlaksana pada musim ini. Bahkan Liga 1 2020 yang menjadi kompetisi utama di negeri ini baru akan digelar kembali pada 1 Oktober mendatang dan dijawalkan baru berakhir pada Februari 2021.

"Kami masih menunggu informasi selanjutnya dan harus terus bersabar. Kondisi sekarang memang tidak memungkinkan adanya sebuah kompetisi dengan larangan keramaian dari pemerintah," ujar Riri Julian Nella kepada Bola.com, Jumat (7/8/2020).

Pemain yang pada musim terakhir membela Persikabo Putri itu cukup memahami bahwa kompetisi yang diharapkannya itu benar-benar sulit untuk diwujudkan pada musim ini.

"Jangankan untuk Liga 1 Putri, kompetisi untuk putra saja masih tersendat karena pandemi ini. Walau sekarang memang sudah memasuki new normal, kami harus terbiasa hidup berdampingan dengan pandemi. Namun, tnetu harus waspada dan mematuhi protokol kesehatan," tegasnya.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Fokus ke Tim PON Jawa Barat

Setelah Liga 1 Putri berakhir, Riri Julian kemudian sempat kembali fokus bermain futsal. Pemain yang membawa Persikabo Putri menjadi runner-up Liga 1 Putri 2019 itu juga masuk dalam skuat tim sepak bola putri Jawa Barat untuk PON di Papua pada 2021 nanti.

"Setelah tidak ada kompetisi, saya lanjut ke kompetisi liga pro futsal wanita karena memang saya awalnya adalah atlet futsal. Kemudian, Alhamdulillah bisa masuk ke dalam skuat sepak bola putri Jawa Barat yang akan mengikuti PON di Papua," ujarnya.

"Jadi melakukan TC di Bandung. Namun, karena kondisi sekarang juga masih pandemi, jadi hanya berlatih mandiri dengan program yang sudah diberikan oleh pelatih PON Jabar," ujar Riri Julian.

Video Populer

Foto Populer