Sukses


Cara Manajemen PSS Meningkatkan Motivasi Pemain Hadapi Lanjutan Kompetisi Liga 1 2020

Bola.com, Sleman - PSS Sleman masih punya waktu sekitar tiga pekan untuk menghadapi lanjutan Liga 1 2020. Kini para pemain tim berjulukan Elang Jawa itu menjalani latihan secara intens selama satu pekan terakhir.

Persiapan yang matang dibutuhkan oleh tim berjulukan Elang Jawa demi bisa tancap gas saat memasuki pekan keempat Liga 1 nanti. PSS Sleman dijadwalkan langsung bentrok dengan Persebaya Surabaya di Stadion Maguwoharjo, 1 Oktober 2020.

Program latihan, terutama pengembalian kondisi fisik dilahap oleh Bagus Nirwanto dan kawan-kawan, meski belum dipimpin oleh pelatih kepala, Dejan Antonic yang masih dalam proses kepulangan dari Hong Kong.

Selain mempersiapkan diri melalui rangkaian program latihan, skuat PSS juga mendapat suntikan motivasi dari manajemen klub. Motivasi tinggi menjadi modal berharga bagi PSS, termasuk menjanjikan bonus saat kompetisi bergulir nanti.

"Ketika sudah memasuki pertandingan saat kompetisi nanti, untuk memotivasi pemain ada bonus. Pasti akan kami berikan dengan melihat siapa lawannya. Bonus besar-besaran akan diberikan," terang manajer tim PSS, Danilo Fernando, Sabtu (5/9/2020).

"Selain itu, kami juga mencoba memfasilitasi tim ini, baik di mes maupun saat latihan, agar persiapan semakin matang," lanjut manajer PSS Sleman yang juga eks pemain Persebaya Surabaya dan Persik Kediri itu.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Menjaga Motivasi Bermain

Danilo Fernando menambahkan bahwa motivasi bertanding para penggawa PSS Sleman harus dijaga dengan baik. Meski pada awal musim ini menjalani hasil kurang memuaskan, namun motivasi bermain mengalami peningkatan.

Terutama pada pekan kedua saat bertanding di markas Persib Bandung di pekan kedua. Danilo menilai ada peningkatan dari semangat bermain para pemainnya pada babak kedua. Kemudian bisa menahan imbang Persikabo pada pekan ketiga.

"Renegosiasi kontrak berjalan dengan baik. Ada nilai plus, karena pemain melihat apresiasi dari manajemen di luar dugaan mereka," jelasnya.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer