Sukses


Kecewa Piala AFC 2020 Dihentikan, Stefano Cugurra Berharap Bali United Kembali Mendapat Kesempatan Musim Depan

Bola.com, Gianyar - Piala AFC 2020 yang dilakoni Bali United dan PSM Makassar resmi dihentikan karena situasi pandemi COVID-19 yang tidak kunjung usai. Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, pun kecewa karena situasi yang tidak kondusif membuat timnya terganjal untuk bisa berkiprah dan mencoba menorehkan prestasi di level Asia.

AFC telah memutuskan untuk menghentikan kompetisi sepak bola mereka pada tahun ini. Sementara kejuaraan yang diikuti oleh tim nasional segala kategori umur ditunda ke 2021. Keputusan itu membuat asa Bali United dan PSM Makassar untuk tampil baik di Asia pun harus berakhir.

"Tahun ini tentu situasi tidak bagus. Bali United tidak bisa bermain di kompetisi Asia. Saya kecewa karena tim ini punya target untuk berprestasi di kompetisi Asia," ujar Stefano Cugurra seperti dilansir situs resmi Bali United.

Pelatih asal Brasil ini bisa memahami keputusan yang diambil AFC. Namun, Stefano Cugurra Teco berharap Bali United tetap memiliki kesempatan tampil di level Asia itu pada musim depan.

"Saya mengerti keputusan dari penyelenggara Piala AFC karena situasi tahun ini tidak bagus. Semoga tahun depan tim ini bisa punya kesempatan dan prestasi di kompetisi Asia," ujar pelatih yang karib disapa Teco itu. 

"Tidak menguntungkan ketika kompetisi Asia harus dihentikan. Tapi, tim harus bisa menerima dan bisa fokus untuk persiapan kompetisi lokal. Tim akan kembali fokus untuk persiapan bagus demi lanjutan Liga 1 tahun ini. Tentu target tim ingin berprestasi lagi," lanjut pelatih Bali United itu.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Fokus Shopee Liga 1 2020

Bali United sudah mulai persiapan untuk Shopee Liga 1 2020 yang bakal terpusat di Pulau Jawa. Pelatih asal Brasil itu pun berharap semua pemainnya dalam kondisi yang bagus agar memiliki persiapan baik di kompetisi domestik.

Bali United akan bermarkas di Stadion Sultan Agung Bantul dalam lanjutan Liga 1 2020. Bahkan dalam tiga pertandingan pertama setelah Liga 1 2020 dihelat kembali, Bali United akan menjalani ketiganya di area Yogyakarta meski dua pertandingan di antaranya merupakan laga tandang.

Bali United menjalani laga kandang ketika memulai kembali lanjutan Liga 1 2020. Serdadu Tridatu bakal menjamu Persikabo di Stadion Sultan Agung Bantul pada 4 Oktober mendatang.

Sumber: Bali United

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer