Sukses


Shopee Liga 1: Bayu Gatra Sudah Bergabung, Pemain PSM Lain Segera Menyusul

Bola.com, Makassar - Penyerang sayap PSM Makassar, Bayu Gatra sudah terlihat berlatih bersama Juku Eja di Lapangan Balai Pendidikan Dan Pelatihan Ilmu Pelayaran (BP2IP) Barombong, Kamis (24/9/2020). Bayu yang berdomisi di Jember, Jawa Timur menjadi pemain luar Makassar pertama yang bergabung dalam latihan.

Sebelumnya, mantan pemain Bali United ini dirumorkan bakal berlabuh di Sriwijaya FC atau PSIM Yogyakarta. Kepada Bola.com, Media officer PSM Makassar, Sulaiman Karim mengungkapkan, kedatangan pemain yang berdomisili di luar Makassar berjalan secara bertahap.

"Pihak manajemen sudah menghubungi mereka. Soal mereka akan bergabung di Makassar atau langsung ke Bantul, kami tunggu saja," ujarnya.

Menurut rencana, pada Minggu (27/9/2020), PSM Makassar akan bertolak Bantul yang menjadi markas mereka dalam lanjutan Shopee Liga 1 2020.

Terkait dengan status pemain asing, Sulaiman enggan memberikan tanggapan. Termasuk kabar ketertarikan klub Lebanon, Al-Ansar, terhadap Hussein El Dor, stoper Juku Eja.

"Saya belum tahu. Nanti saya tanyakan dulu ke manajemen," kata Sulaiman.

Rumor yang beredar, manajemen PSM akan melepas tiga pemain asingnya. Selain Hussein, Juku Eja tak ingin memakai jasa Serif Hasic (Bosnia) dan Giancarlo Rodriques (Brasil). Sedang Wiljan Pluim (Belanda) tetap dipertahankan.

Namun, sang kapten meminta izin kepada manajemen PSM Makassar untuk rihat sampai Desember dengan alasan menemani istrinya mengurus anak kedua mereka yang baru lahir pekan lalu.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Kondisi Pemain

Pada kesempatan itu, Sulaiman juga mengungkap kondisi skuat skuat Juku Eja setelah mengikuti latihan yang dipimpin asisten pelatih, Herrie Setiawan.

Menurut Sulaiman, selama empat hari ini, menu latihan yang diberikan lebih fokus mengembalikan fisik dan kondisi pemain. "Serta small game untuk melihat sentuhan pemain," terang Sulaiman.

Tim pelatih juga puas dengan adaptasi yang diperlihatkan sembilan pemain yang berasal dari Akademi PSM Makassar.

"Sejauh ini mereka dinilai cukup layak oleh pelatih. Kita lihat saja perkembangannya," ujar media officer PSM itu.

Sulaiman menambahkan skema latihan juga berjalan lancar karena dua lapangan yang dipakai yakni Bosowa Sport Center dan BP2IP Barombong kondisinya terbilang baik.

"Semoga semuanya berjalan baik jelang laga perdana menghadapi Persiraja di Stadion Maguwoharjo, 4 Oktober mendatang," pungkas Sulaiman.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer