Bola.com, Jakarta - Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) berharap Shopee Liga 1 musim ini masih bisa dilanjutkan. Kompetisi terpaksa kembali ditangguhkan akibat tidak mendapatkan izin dari kepolisian.
PSSI menargetkan Shopee Liga 1 tidak ditunda untuk waktu yang lama. Pada November 2020, PSSI meminta Polri menerbitkan rekomendasi keramaian terhadap kompetisi.
Advertisement
"Semoga walaupun Shopee Liga 1 tertunda saat ini namun pada waktunya bisa kembali dilanjutkan," kata General Manager (GM) APPI, Ponaryo Astaman kepada Bola.com.
APPI menyesalkan penundaan Shopee Liga 1 yang begitu mendadak. Sebab, para pemain telah mematangkan persiapan bersama timnya masing-masing sejak jauh-jauh haru.
"Kami lebih ke menyayangkan. Itu yang dirasakan pemain dan pelatih yang sudah berlatih menyambut kelanjutan Shopee Liga 1," jelas Ponaryo.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bagaimana jika Kompetisi Musim Ini Dibatalkan?
Sejumlah pihak mengusulkan jika Shopee Liga 1 tidak juga digelar pada November 2020, kompetisi musim ini lebih baik ditiadakan saja.
Sebagai penggantinya, PSSI fokus untuk mempersiapkan kompetisi pada musim depan yang bisa digelar pada Maret 2021. Mengenai saran ini, Ponaryo menyerahkan sepenuhnya kepada PSSI.
"Banyak faktor yang harus diperhatikan. PSSI pasti lebih tahu bagaimana memutuskan hal ini dengan berbagai pertimbangan, termasuk pandemi COVID-19," jelas Ponaryo.
"Lalu, pertimbangan lainnya seperti kepentingan Timnas Indonesia, agenda kompetisi dan timnas, Piala Dunia U-20 21, dan lain-lain," ucap mantan kapten Timnas Indonesia tersebut.
Advertisement